Lansia yang Sudah Divaksin Baru 45%, Vaksinasi Anak Kembali Tertunda
loading...
A
A
A
MAKASSAR - Vaksinasi Covid-19 untuk anak di Kota Makassar kembali tertunda. Hal itu disebabkan capaian vaksinasi lanjut usia (lansia) yang baru 45%.
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar sebelumnya menargetkan vaksinasi lansia bisa mencapai 60% di akhir tahun 2021 sebagai syarat untuk menggelar vaksinasi anak.
Sejumlah upaya didorong, salah satunya dengan mewajibkan seluruh pegawai, dan BUMD lingkup Pemkot Makassar untuk membawa 6 orang di mana 2 di antaranya lansia untuk divaksin. Imbauan tersebut berlangsung sejak 23 Desember 2021 lalu.
Namun hingga 3 Januari 2022, tidak terjadi perubahan yang signifikan pada angka vaksinasi lansia . Hanya naik 2% dari capaian 43% di akhir 2021 lalu.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar , Nursaidah Sirajuddin mengatakan, pihaknya masih terus mengupayakan agar target 60% vaksinasi lansia bisa secepatanya dicapai.
"Sudah 45%, 15% lagi kita kejar, mudah-mudahan bisa cepat," katanya optimis.
Pihaknya juga berencana melakukan validasi kembali target vaksinasi lansia. Pasalnya ada kecurigaan target vaksinasi lansia di Kota Makassar sudah tak valid atau mengalami perubahan karena ada lansia yang sudah meninggal dunia.
"Memang kita sementara mau koordinasi juga dengan Dukcapil terkait data lansia yang valid. Jangan sampai dari sasaran yang dikeluarkan oleh Kementerian itu banyak yang sudah meninggal. Kita mau update kembali datanya," urainya.
Meski capaian vaksinasi berjalan lansia lambat, dia mengklaim secara umum capaian vaksinasi sudah hampir menyentuh target. Saat ini, sudah berada di angka 84,97% dari target 85% vaksinasi di Kota Makassar.
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar sebelumnya menargetkan vaksinasi lansia bisa mencapai 60% di akhir tahun 2021 sebagai syarat untuk menggelar vaksinasi anak.
Sejumlah upaya didorong, salah satunya dengan mewajibkan seluruh pegawai, dan BUMD lingkup Pemkot Makassar untuk membawa 6 orang di mana 2 di antaranya lansia untuk divaksin. Imbauan tersebut berlangsung sejak 23 Desember 2021 lalu.
Namun hingga 3 Januari 2022, tidak terjadi perubahan yang signifikan pada angka vaksinasi lansia . Hanya naik 2% dari capaian 43% di akhir 2021 lalu.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar , Nursaidah Sirajuddin mengatakan, pihaknya masih terus mengupayakan agar target 60% vaksinasi lansia bisa secepatanya dicapai.
"Sudah 45%, 15% lagi kita kejar, mudah-mudahan bisa cepat," katanya optimis.
Pihaknya juga berencana melakukan validasi kembali target vaksinasi lansia. Pasalnya ada kecurigaan target vaksinasi lansia di Kota Makassar sudah tak valid atau mengalami perubahan karena ada lansia yang sudah meninggal dunia.
"Memang kita sementara mau koordinasi juga dengan Dukcapil terkait data lansia yang valid. Jangan sampai dari sasaran yang dikeluarkan oleh Kementerian itu banyak yang sudah meninggal. Kita mau update kembali datanya," urainya.
Meski capaian vaksinasi berjalan lansia lambat, dia mengklaim secara umum capaian vaksinasi sudah hampir menyentuh target. Saat ini, sudah berada di angka 84,97% dari target 85% vaksinasi di Kota Makassar.