Ternyata, Ibu Muda yang Dibacok saat Tidur Bersama Anaknya Baru Sebulan Bercerai

Selasa, 28 Desember 2021 - 15:57 WIB
loading...
Ternyata, Ibu Muda yang...
Ibu korban pembacokan sedang menunjukkan kamar tempat korban dibacok ketika tidur bersama anaknya, Sabtu (25/12/2021). Foto: MPI/Dharmawan Hadi
A A A
SUKABUMI - Polisi terus melakukan penyelidikan terkait kasus pencurian dengan kekerasan yang berujung pembacokan terhadap seorang ibu muda yang sedang tidur bersama anaknya, Sabtu dini hari (25/12/2021).

Peristiwa itu terjadi di rumah korban di Kampung Neglasari RT 01/03, Desa Pasirhalang, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi , Jawa Barat (Jabar).



Kepala Seksi (Kasi) Hubungan Masyarakat (Humas) Polres Sukabumi Kota, Iptu Astuti Setyaningsih mengatakan, Unit Reskrim Polsek Sukaraja telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) atas kasus yang menimbulkan korban pembacokan kepada ibu muda yang sedang tertidur bersama anaknya tersebut.

“Kita sudah olah TKP di rumah korban, mengumpulkan keterangan saksi-saksi dan termasuk bukti-bukti yang ada di lokasi," ujar Astuti kepada MNC Portal Indonesia, Selasa (28/12/2021).

Sementara itu, ibu korban, Tuti Sumiarti (41) saat ditemui di rumahnya mengatakan, anaknya yang menjadi korban pembacokan itu baru bercerai sama suaminya sebulan yang lalu.



"Iya baru cerai, tetapi dengan cara baik-baik bahkan keluarga mantan suaminya itu datang ke rumah kami, saya tidak tahu siapa yang melakukan pembacokan kepada anak saya, yang jelas siapa pun orangnya itu harus ditangkap dan dihukum," ujarnya.

Tuti juga mengatakan bahwa anaknya masih dalam masa pemulihan di RS Secapa Polri. "Katanya tulang pergelangan tangan sebelah kiri patah dan kemarin diambil tindakan operasi di pen, sekarang masih dirawat di rumah sakit," tambah dia.

Sementara handphone miliknya yang sebelumnya diambil oleh maling tersebut ditemukan oleh warga yang masih di sekitaran Kampung Neglasari.



"Handphone saya sudah ketemu, namun handphone anak saya belum ketemu mungkin dibawa sama maling itu, kemarin polisi yang melakukan olah tempat kejadian perkara menemukan bekas puntung rokok yang diduga bekas maling itu," tuturnya.

Lebih lanjut Tuti mengatakan bahwa saat kejadian dia tidak melihat maling itu namun langsung membawanya ke rumah sakit. “Saya tidak lihat, tapi saya langsung membawa anak saya yang tangannya sudah berlumuran darah,” pungkas dia.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gara-gara Uang, Paman...
Gara-gara Uang, Paman Tega Bacok Keponakan hingga Kritis di Lebak
Wapres Gibran Tinjau...
Wapres Gibran Tinjau Jembatan Ambles di Sukabumi
Update Bencana Banjir...
Update Bencana Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Korban Masih dalam Pencarian
Parah! Patung Penyu...
Parah! Patung Penyu Alun-Alun Gadobangkong Sukabumi Rp15,6 Miliar Ternyata dari Kardus
Warga Sukabumi Tewas...
Warga Sukabumi Tewas Ditabrak Kereta Api Pangrango usai Muntah di Rel
Guru di Riau Tewas Dibunuh...
Guru di Riau Tewas Dibunuh Suaminya, Dipergoki Anak saat Hendak Berangkat Sekolah
Polri Selidiki Dugaan...
Polri Selidiki Dugaan TPPU Kasus SPBU Curang di Jalan Baros Sukabumi
Polri Bongkar SPBU Curang...
Polri Bongkar SPBU Curang di Sukabumi, Raup Keuntungan Rp1,4 Miliar
Video Viral Denda Rp1...
Video Viral Denda Rp1 Juta Satukan Ranjang, Hotel Anugrah Sukabumi Tempuh Jalur Hukum
Rekomendasi
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
Arsari Group Sangkal...
Arsari Group Sangkal Hashim Jabat Preskom di PT TMS
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
50 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
2 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
2 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
4 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
5 Kesalahan Fatal yang...
5 Kesalahan Fatal yang Bisa Membuat HP Meledak saat Dicas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved