Tutup Celah Kubu Moeldoko yang Kalah di MA, Demokrat Jabar Ajukan Perlindungan Hukum

Sabtu, 13 November 2021 - 01:23 WIB
loading...
Tutup Celah Kubu Moeldoko...
Ketua DPD Partai Demokrat Jabar, Irfan Suryanegara. Foto/Agung Bakti Sarasa
A A A
BANDUNG - DPD Partai Demokrat Jawa Barat mengajukan perlindungan hukum ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Bandung pascakeputusan Mahkamah Agung (MA) yang menolak tuntutan kubu Moeldoko atas uji materi atau judicial review Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai Demokrat melalui kuasa hukumnya, Yusril Ihza Mahendra.

Langkah hukum tersebut diambil DPD Partai Demokrat Jabar untuk memperkuat keputusan MA tersebut sekaligus menutup celah bagi kubu Moeldoko dan pengacaranya itu dari berbagai lini di Jabar.

"Keputusan MA yang memenangkan AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) atas judicial review AD/ART Partai Demokrat yang digugat oleh Moeldoko Cs dengan kuasa hukumnya Yusril Ihza Mahendra menandakan bahwa keadilan itu nyata. Maka, kami tidak mau keadilan itu dimain-mainkan," tegas Ketua DPD Partai Demokrat Jabar, Irfan Suryanagara dalam keterangan resminya, Jumat (12/11/2021).

Baca juga: Berkas Perkara Tubagus Joddy, Sopir Vanessa Angel Tunggu Keterangan Saksi Ahli

Menurutnya, surat yang disampaikan oleh DPD Partai Demokrat se-Indonesia, termasuk DPD Jabar ke PTUN untuk mempertegas keputusan MA tersebut sudah sangat tepat. "Kami ini kan pemegang-pemegang kekuasaan yang sah, sementara yang menggugat (kubu Moeldoko) tidak ada," tegasnya lagi.

Menurutnya, hasil yang diperoleh dari proses yang cacat hukum adalah tidak sah. "Sebagai kader yang diberi amanah memimpin kami sangat tergerak untuk ikut secara aktif menyelamatkan Partai Demokrat dari tindakan para peserta dan penyelenggara KLB yang legal," katanya.



"Kami memohon perlindungan hukum dan keadilan untuk Partai Demokrat dari tindakan-tindakan merebut kepengurusan partai yang secara kasat mata dilakukan dengan cara-cara yang melanggar hukum, moral, dan etika politik," tandasnya.

Diketahui, MA telah menolak judicial review yang diajukan oleh kubu Moeldoko terhadap AD/ART Partai Demokrat kepengurusan AHY.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Khofifah Sampaikan Duka...
Khofifah Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Bendum Demokrat Renville Antonio
Cagub Jateng Ahmad Luthfi...
Cagub Jateng Ahmad Luthfi Ungkap Kedekatan Emosional dengan SBY
Mahkamah Agung Peduli...
Mahkamah Agung Peduli dan Baznas Gelar Bakti Sosial di Boyolali dan Ungaran
AHY: Anwar Hafid Banyak...
AHY: Anwar Hafid Banyak Memberikan Gagasan Inovatif Pro Rakyat
Anwar Hafid Pemimpin...
Anwar Hafid Pemimpin Berprestasi, Kompeten Pimpin Sulteng
Pilwali Kediri, Tokoh...
Pilwali Kediri, Tokoh Muda Vinanda Prameswati Diusung Demokrat-Golkar
Ngamuk Tolak Cak Imin...
Ngamuk Tolak Cak Imin Cawapres, Kader Demokrat Pati Rusak Baliho Anies Baswedan
Bacaleg DPR RI Ini Ingin...
Bacaleg DPR RI Ini Ingin Berkontribusi Besar Bangun Tegal
Airlangga: Golkar Ingin...
Airlangga: Golkar Ingin Pilpres 2024 Adem dan Tidak Tegang
Rekomendasi
Pecah Rekor Lagi, Harga...
Pecah Rekor Lagi, Harga Emas Antam Menjulang Nyaris Rp2 Juta per Gram
Rusia Genjot Ekspor...
Rusia Genjot Ekspor Gandum ke Afrika, Awal Tahun Tembus 11,8 Juta Ton
Pecel hingga Ketoprak...
Pecel hingga Ketoprak Masuk Daftar 100 Salad Terbaik di Dunia
Berita Terkini
3 Warga Tewas Akibat...
3 Warga Tewas Akibat Banjir di Bandarlampung
44 menit yang lalu
Isyarat Pangeran Purbaya...
Isyarat Pangeran Purbaya Penggal 2 Dalang Pemberontakan di Kerajaan Mataram
1 jam yang lalu
8 Detik Rekam Mahasiswi...
8 Detik Rekam Mahasiswi Mandi Bikin Tamat Karier Azwindar Dokter PPDS UI
1 jam yang lalu
Tampang Muhammad Azwindar...
Tampang Muhammad Azwindar Eka Satria, Dokter PPDS UI yang Rekam Mahasiswi Mandi
2 jam yang lalu
Pesawat Capung Mendarat...
Pesawat Capung Mendarat Darurat di Pantai Pangandaran Akibat Gagal Mesin
2 jam yang lalu
2 Kelompok Perguruan...
2 Kelompok Perguruan Pencak Silat Tawuran di Magetan usai Halalbihalal
2 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved