Alasan Bangunkan Salat Subuh, Bocah 12 Tahun Disiram Air Panas di Masjid

Kamis, 16 September 2021 - 01:02 WIB
loading...
Alasan Bangunkan Salat...
Tampak wajah bocah 12 tahun di Pekanbaru ini melepuh usai disiram air panas oknum pengurus masjid. Foto: Istimewa
A A A
PEKANBARU - Beralasan untuk membangunkan salat subuh, seorang oknum pengurus Masjid Babussalam Jalan Panglima, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru , tega menyiram bocah 12 tahun dengan air panas .

Akibatnya, wajah bocah Adrean melepuh . Oknum pengurus masjid itu tega menyiram Adrean saat tidur di Masjid Babussalam.

“Kasusnya saat ini ditangani oleh Unit PPA (Pelayanan Perempuan dan Anak) Polresta (Pekanbaru)," kata Kapolsek Payung Sekaki AKP Agung Rama, Rabu (15/9/2021).


Kasus penyiraman ini terjadi pada 12 September 2021. Namun warga akhirnya memposting ke berbagai media sosial pada 15 September 2021.

Dalam video berdurasi 33 detik ini, terlihat seorang warga merekam korban yang mengalami luka melepuhpada bagian pipi kanan hingga ke leher.

Pria yang merekam ini mengatakan bahwa Adrean disiram oleh pengurus masjid bernama Danu. Dia meminta agar tindakan pelaku diproses hukum. Perekam video mengatakan bahwa korban merupakan remaja Masjid Babusalam.



Sementara Adrean mengaku, kejadian itu dialaminya saat sedang tidur di masjid. Kemudian dia dibangunkan oleh pelaku jelang solat Subuh. Tidak berapa lama dan terkejut meringis kesakitan saat air panas mendarat di wajahnya. Ternyata pelaku menyiram pakai air panas.

“Saat ini sebenarnya saya sudah bangun. Cuma masih terasa berat saja mata. Kemudian dia menyiram saya," tukasnya.

Adrean mengaku alasan menyiram karena tidur saat salat subuh adalah temannya setan. Pelaku juga mengatakan bahwa menyiram agar Adrian terhindar dari siksaan api neraka.



Ketua Komisi Nasional (Komnas) Perlindungan Anak Provinsi Riau, Dewi Arisanty mengatakan bahwa penyiraman ini tidak terjadi kali ini saja. Pihaknya juga sudah memintai keterangan pelaku.

"Pelaku mengatakan sebelumnya sudah pernah membangunkan korban dengan air biasa, namun tidak bangun. Pelaku pun menyiram dengan air panas," katanya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1360 seconds (0.1#10.140)