Tuai Banyak Dukungan dari Lintas Agama Bukti Elly Lasut Pemimpin Tinggi Toleransi

Jum'at, 22 November 2024 - 22:37 WIB
loading...
Tuai Banyak Dukungan...
Calon gubernur Sulut nomor urut 2 Elly Engelbert Lasut semakin didukung masyarakat karena tingkat toleransi tinggi. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
MANADO - Calon gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 2 Elly Engelbert Lasut semakin didukung masyarakat karena tingkat toleransi tinggi. Dia mampu merangkul berbagai kalangan masyarakat, termasuk lintas agama.

Pengamat Politik Citra Institute Efriza menilai, dukungan dari komunitas Muslim, Kristen, Katolik, hingga Hindu mengalir deras, menunjukkan bahwa Elly berhasil membangun hubungan yang harmonis antar pemeluk agama di daerah tersebut. "Dukungan dari berbagai lintasan agama juga menunjukkan suatu korelasi tentang toleransi umat beragama," katanya, Jumat (22/11/2024).

Salah satu buktinya adalah keberhasilan Elly dalam menciptakan kebijakan inklusif yang menghargai keragaman dan memperkuat rasa saling menghormati di tengah masyarakat.

Di bawah kepemimpinannya sebagai Bupati Kepulauan Talaud, ia menjamin bahwa semua kelompok agama mendapat perlakuan yang adil dan setara dalam berbagai sektor, mulai dari pendidikan hingga keagamaan.

Dukungan lintas agama menunjukkan masyarakat menilai Elly Lasut adalah pemimpin yang tepat untuk membawa Sulut menuju masa depan yang lebih inklusif dan sejahtera. Di mana perbedaan dihargai sebagai kekuatan, bukan sebagai hambatan.

"Penilaian dari berbagai lintas agama juga mengedepankan bahwa Elly Lasut dianggap sosok nasionalis yang dapat merangkul seluruh lintas agama," jelasnya.

Berdasarkan hasil survei Poltracking Indonesia yang dilakukan pada 15-21 September 2024, pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Sulut nomor urut 2, Elly Engelbert Lasut-Hanny Joost Pajouw memiliki elektabilitas paling tinggi di pemilih lintas agama.

Pasangan Elly Lasut-Hanny Joost unggul jauh dari dua pasangan lain di kantong pemilih Protestan dan Katolik. Pemilih Protestan dan Katolik dalam survei terbaca sebesar 68,0% populasinya, dengan total dukungan sebanyak 51,3%.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.8009 seconds (0.1#10.140)