Bantuan Terus Mengalir Untuk Penanganan COVID-19 di Pinrang

Kamis, 28 Mei 2020 - 12:35 WIB
loading...
Bantuan Terus Mengalir...
Sekda Pinrang, Andi Budaya saat menerima bantuan APD dari salah satu perusahaan penyedia jasa internet di kantor Diskominfo Pinrang. Sindonews/Darwiaty Dalle
A A A
PINRANG - Berbagai pihak di Kabupaten Pinrang, terus menunjukkan kepedulian dan dukungan terhadap penanganan pandemi Corona , yang hingga kini penyebarannya masih terus bertambah.

Salah satu kepedulian ditunjukkan oleh perusahaan yang bergerak bidang jaringan internet Lintas Arta, yang menyerahkan bantuan Alat Perlindungan Diri (APD) di Kantor Dinas Komunikasi dan Informasi Pinrang, Kamis (28/5/2020).

Bantuan diterima Sekda Pinrang, Andi Budaya, yang diserahkan La Ode dari Lintas Arta. Saat menerima Sekda didampingi Kadis Kesehatan Pinrang Dyah Puspita Dewi dan Kadis Kominfo, Muh Zaenal.



Andi Budaya dalam kesempatan itu, mengapresiasi bantuan yang diberikan perusahaan swasta tersebut, untuk kepentingan penanganan COVID-19 di bumi Lasinrang tersebut.

"Nilai kegotongroyongan terhadap seluruh elemen dalam menangani COVID-19 telah tumbuh dengan baik. Hal ini terlihat dari banyaknya pihak yang terpanggil untuk ikut berkontribusi terhadap penanganan COVID-19 ," papar Andi Budaya.

Bantuan untuk menunjang tugas dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pinrang ini meliputi masker N95, APD Hazmat, sarung tangan lateks, masker medis, desinfektan dan hand sanitizer.

Sementara Kadis Kesehatan Pinrang Dyah Puspita Dewi yang juga Koordinator Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pinrang mengatakan, bantuan yang terus mengalir dari berbagai pihak yang diserahkan melalui Tim Gugus Tugas, nantinya akan disalurkan untuk kebutuhan para medis yang ada di Pinrang.



"Termasuk untuk petugas yang tergabung dalam Gugus Tugas yang bekerja di garda terdepan dalam penanganan COVID-19 di Pinrang," tandasnya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3186 seconds (0.1#10.24)