Cegah Corona, Pemkab Maros Ganti Absen Fingerprint dengan Deteksi Wajah

Rabu, 27 Mei 2020 - 23:55 WIB
loading...
Cegah Corona, Pemkab...
Seorang pegawai di lingkup Pemkab Maros tampak sedang melakukan absen dengan deteksi wajah. Foto: SINDOnews/Najmi Limonu
A A A
MAROS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros mengganti sistem absensi pegawai dari fingerprint menjadi deteksi wajah. Langkah ini dilakukan demi mencegah penyebaran virus corona atau COVID-19 .

Bupati Maros, Hatta Rahman mengatakan, selama ini sistem absensi pegawai dilakukan dengan cara fingerprint. Namun karena wabah corona, maka absensi dilakukan secara manual. Hanya saja, untuk meningkatkan pembayaran TPP, maka sistem absensi tidak lagi dilakukan secara manual.

"Jadi selama pandemi ini sistem absensi fingerprint dilakukan secara manual karena khawatir kalau sistem absensi melalui alat bisa terjadi penyebaran COVID-19. Namun kita mencoba untuk mengembalikan cara absensi secara elektronik, tapi menggunakan sistem deteksi wajah," ungkapnya, Rabu (27/5/2020).



Kalau pakai deteksi wajah kata Hatta, pegawai tidak lagi bersentuhan dengan dengan mesin fingerprint. Selain itu kata Hatta, pihaknya saat ini sedang melakukan uji coba absensi via handphone.

"Untuk sistem absesnsi ini kita ujicobakan di tiga organisasi perangkat daerah yakni kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Dinas Kominfo dan kantor Sekretariat Daerah Maros. Nanti kita lihat mana paling mudah diterapkan," ungkapnya.

Hatta mengatakan sistem absesnsi yang baru ini akan diberlakukan awal Juni mendatang. Sementara absensi via handphone kata dia, baru bisa dilakukan di area kantor dan menggunakan wifi kantor.

"Untuk HP kita buat aplikasi sendiri tapi kita juga masih uji coba. Dan sistemnya hanya bisa digunakan di area kantor dengan menggunakan wifi kantor. Nanti kita lihat mana efektif," katanya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sepasang Pengantin Menikah...
Sepasang Pengantin Menikah di Tengah Banjir yang Melanda 9 Kecamatan di Maros
Kantor Bupati Maros...
Kantor Bupati Maros Geger, Staf Ahli Pemkab Meninggal Mendadak di Smoking Area
Tali BH Bantu Nenek...
Tali BH Bantu Nenek 88 Tahun Survive di Hutan Maros
Perindo Maros Selatan...
Perindo Maros Selatan Rapatkan Barisan Hadapi Pilkada 9 Desember
Pipi Istri Tentara Dicubit...
Pipi Istri Tentara Dicubit Oknum PNS, Begini Ceritanya
Warga Banyak Terjaring...
Warga Banyak Terjaring Razia Prokes COVID-19, Anggota DPRD Kobar Desak Pemkab Gencar Sosialiasi
RSUD Provinsi NTB Benarkan...
RSUD Provinsi NTB Benarkan Bupati Dompu Bambang M Yasin Dirawat karena Terpapar COVID-19
Pegawai Terkonfirmasi...
Pegawai Terkonfirmasi Positif COVID-19, RSUD Cideres Hentikan Pelayanan Sementara
Cegah COVID-19, Warga...
Cegah COVID-19, Warga Diingatkan untuk Beraktivitas di Luar Ruangan
Rekomendasi
Motor Royal Enfield...
Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Atas Nama Orang Lain
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
Berita Terkini
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
1 jam yang lalu
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
2 jam yang lalu
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
2 jam yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
2 jam yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
3 jam yang lalu
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
3 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved