Kekeringan Intai 4 Kecamatan di Tulungagung, BPBD: Mulai Hemat Air

Rabu, 09 Juni 2021 - 17:30 WIB
loading...
Kekeringan Intai 4 Kecamatan...
BPBD Tulungagung meminta warga mulai menghemat air lantaran ancaman kekeringan mulai mengintai empat kecamatan yang berada di kawasan pegunungan. Foto/Ilustrasi/Dok.SINDOnews
A A A
TULUNGAGUNG - Ancaman kekeringan mulai mengintai sejumlah Kecamatan yang berada di kawasan pegunungan wilayah Kabupaten Tulungagung. Bulan Juni diprediksi sebagai awal kemarau. Hal itu mengingat intensitas curah hujan sudah rendah.

Baca juga: Keren, Pria Blitar Ini Mampu Ciptakan Sepeda Tenaga Matahari

BPBD Tulungagung meminta warga yang berada di daerah rawan kekeringan mulai menghemat air bersih. "Warga hendaknya mulai menghemat air bersih," ujar Kepala BPBD Kabupaten Tulungagung Suroto, Rabu (9/6/2021).

Baca juga: Empat Oknum Polisi Anggota Polres Raja Ampat Dipecat

Sejumlah kecamatan yang rawan kekeringan adalah Tanggunggunung, Pucanglaban, Kalidawir dan Rejotangan. Kesulitan air bersih kerap melanda desa desa yang berlokasi di kawasan dataran tinggi.

Setiap kemarau panjang sumber air selalu menyusut. Kebutuhan air bersih warga yang sebelumnya dipasok dari pipa hippam berkurang drastis. Dari pengalaman yang sudah sudah, dari tiga pompa air yang ada, kata Suroto hanya tinggal satu yang berfungsi.

Itupun tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan mandi, minum, dan memasak warga. "Sebab sumber air berkurang banyak. Ini menjadi langganan setiap tahun," terang Suroto. Yang biasa dilakukan BPBD adalah menyalurkan bantuan air bersih.

Truk tangki berkapasitas 8 ribu liter dikirim ke desa desa yang mengalami krisis air bersih. Setiap kepala keluarga mendapat jatah maksimal 3 liter. Selanjutnya sisa bantuan air bersih akan ditempatkan di setiap tandon desa.

Menurut Suroto, saat ini pihaknya masih melakukan pendataan kawasan rawan kekeringan. BPBD terus berkoordinasi dengan pemerintah desa dan kecamatan. Warga yang terlanda kekeringan dihimbau segera melapor ke pemerintah desa atau kecamatan setempat.

Namun sejauh ini BPBD belum menerima laporan kasus kekeringan. Selain dihimbau menghemat air bersih, BPBD juga meminta warga untuk kembali merawat tanaman. Terutama pepohonan besar untuk tidak ditebangi. "Sebab menyusutnya sumber air saat kemarau disebabkan banyak pepohonan besar yang ditebangi," pungkas Suroto.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kisah Pilu Korban Banjir...
Kisah Pilu Korban Banjir Bogor, 3 Hari Tanpa Air Bersih dan Listrik
Setyo Wahono Komitmen...
Setyo Wahono Komitmen Atasi Krisis Air di Bojonegoro dengan Solusi Inovatif
103 Titik Panas Membara...
103 Titik Panas Membara di Palangkaraya, Status Naik Darurat Karhutla
Kemarau Berkepanjangan,...
Kemarau Berkepanjangan, Warga Cilegon Masuk Hutan Cari Sumber Air Bersih
Mengenal Tradisi Berkarang,...
Mengenal Tradisi Berkarang, Ratusan Warga Muaro Jambi Berebut Ikan Musim Kemarau
20 Desa di Malang Terancam...
20 Desa di Malang Terancam Kekeringan, BPBD Siapkan Puluhan Tandon Air
Kemarau Panjang, 19...
Kemarau Panjang, 19 Desa di Tuban Terancam Krisis Air Bersih
Gunung Bromo Kembali...
Gunung Bromo Kembali Terbakar, 5 Hektare Lahan Ludes
Dampak Kemarau Ribuan...
Dampak Kemarau Ribuan Ton Batu Bara di Muarojambi Terbakar, 3 Minggu Belum Padam
Rekomendasi
Event NgeDealYuk Special...
Event NgeDealYuk Special Ramadan 2025 Kolaborasi Spektakuler yang Telah Sukses Meriahkan Ramadan!
Ramaikan Ajang PBC SHOT!...
Ramaikan Ajang PBC SHOT! Carlo Biado Terkesan dengan Fasilitas Pro Billiard Center
Carlo Biado Minta POBSI...
Carlo Biado Minta POBSI Perbanyak Turnamen Biliar demi Angkat Kualitas Atlet Nasional
Berita Terkini
Mayat Mr X Berambut...
Mayat Mr X Berambut Cepak Mengambang di Kali Cengkareng Drain
48 menit yang lalu
Tak Ada Pemutihan Pajak...
Tak Ada Pemutihan Pajak Kendaraan di Jakarta, Alasan Pramono Kejar yang Menunggak
1 jam yang lalu
Cegah Kemacetan, Pemprov...
Cegah Kemacetan, Pemprov Jabar Gelar Modifikasi Cuaca selama Mudik Lebaran 2025
1 jam yang lalu
Pendeta Papua Minta...
Pendeta Papua Minta Masyarakat Tak Terprovokasi Isu Pelanggaran HAM
1 jam yang lalu
IIM Bersama PWI Kota...
IIM Bersama PWI Kota Depok Gelar Program Berkah Senyum Ramadan
1 jam yang lalu
H-5 Lebaran 2025, Jalur...
H-5 Lebaran 2025, Jalur Nagreg Bandung Mulai Ramai Pemudik
2 jam yang lalu
Infografis
Petinju Legendaris George...
Petinju Legendaris George Foreman Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved