Sok Jagoan, Pria Gondrong Ini Acungkan Golok ke Polisi, Akhirnya Tak Berkutik

Selasa, 08 Juni 2021 - 18:37 WIB
loading...
Sok Jagoan, Pria Gondrong Ini Acungkan Golok ke Polisi, Akhirnya Tak Berkutik
Petugas mengamankan lelaki yang menyerang Mapolresta Yogyakarta dengan golok di Mapolresta Yogyakata, Selasa (8/6/2021). Foto: Istimewa
A A A
YOGYAKARTA - Seorang lelaki berperawakan gondrong dengan golok di tangan, mendatangi dan mencoba menyerang Markas Polresta Yogyakarta, Selasa (8/6/2021) siang pukul 14.00 WIB. Beruntung petugas berhasil mengamankannya sebelum beraksi.

Lelaki yang diketahui identiasnya K (40) warga Tuban, Jawa Timur tersebutberhasil diamankan petugas.Kasus ini sekarang sedang ditangani Mapolresta Yogyakarta.



Dari informasi kejadian itu berawal, saat Kberjalan kaki dari arah timur mendatangi Mapolresta Yogyakarta. Sekitar pukul 14.00 WIB tiba di gerbang masuk Polresta, K yang pakaian berwarna merah marun, celana biru dan ikat kepala itu kemudian memukul-mukul golok yang dibawanya ke pagar serta diacungkan ke arah petugasyang berjaga dan mengutarakan kata-kata kotor.

Mengetahui ada yang mau berbuat onar,petugasyang berjagamencoba mengejarnya dan berhasil menangkapdi pertigaan Jalan Bhayangkara serta membawanya ke Mapolresta. Dari tangannya diamankan satu buah senjata tajam jenis golok, tas punggung dan beberapa barang lainnya.



Kasubag Humas Polresta Yogyakarta, AKP Timbul Sasana Raharja mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan pemeriksaan terhadap terduga pelaku yang diduga sempat membuat kegaduhan di depan Mapolresta Yogyakarta. “Hasil pemeriksaan sementara, pelaku berinisial K, 40 tahun warga asal Tuban, Jawa Timur,” katanya.

Hasil pemeriksaan sementara, lelaki tersebut sedang berhalusinasi. Iamendengar suara- suara yang akhirnya nekat melakukan tindakan yang bisa membahayakan orang lain. “Dugaanya karena linglung atau gangguan jiwa,” ungkapnya.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.1766 seconds (0.1#10.140)