Datangi Langsung Sungai Musi Bersama Gubernur Sumsel, Ridwan Kamil Terbayang Istanbul

Kamis, 03 Juni 2021 - 22:17 WIB
loading...
A A A
Meski begitu, Kang Emil mengaku, masih butuh waktu untuk mematangkan konsep pembenahan Sungai Musi. Menurutnya, survei lapangan yang dia lakukan menjadi bagian tahapan mendesain sebelum konsep tersebut benar-benar hadir. "Konsep belum lah, teori mendesain itu kan survei, melamun, nunggu ide datang," ujarnya.

Meskipun belum mengantongi konsep, namun Kang Emil menekankan bahwa tidak banyak kota yang dilewati sungai besar dan lebar seperti Sungai Musi. Dia pun terbayang konsep arsitektur di Istanbul, sebuah kota di Turki yang menurutnya luar biasa. "Di Istanbul, contohnya arsitekturnya bercampur dengan sungai luar biasa. Perahu-perahunya diidesain banyak pilihan dan unik," sebutnya.

Datangi Langsung Sungai Musi Bersama Gubernur Sumsel, Ridwan Kamil Terbayang Istanbul


Selain dibenahi, Kang Emil pun menyebut, keindahan Sungai Musi bakal lebih nampak jika terdapat sebuah bangunan bagus di pinggir sungai karena dapat dilihat dari darat dan sungai. Selain itu, Kang Emil pun mengusulkan agar Islamic Center dibangun di Pulau Kemaro. "Saya menyarankan (Islamic Center dibangun) di Pulau Kemaro. Di sana kan udah ada pagoda, ada vihara, sehingga kalau ada pusat keagamaan lain pas," katanya.



Sementara itu, Gubernur Sumsel, Herman Deru berharap, dengan sentuhan tangan Kang Emil , Sungai Musi menjadi tempat yang lebih indah tanpa harus mengubah fungsinya. "Dermaga jadi indah, pasar jadi indah. Yang paling penting, yang mendesain itu Pak Emil, itu gratis. Jadi gak bayar. Paling tidak nanti Pak Emil bisa menghibahkan langsung ke pemprov atau Pemkot Palembang," tutur Deru.

Deru pun mengaku yakin, dengan sentuhan tangan Kang Emil , Sungai Musi bakal berubah menjadi lebih indah. Terlebih, kata Deru, Kang Emil memiliki rekam jejak yang baik dimana desainnya memiliki nilai seni tanpa mengabaikan fungsi dan kualitas bangunannya.

"Saya senang sekali Pak Emil ke sini. Nah, kebetulan satu bulan yang lalu me-launching perda kearifan lokal. Saya ingin, mumpung baru diberlakukan, desain Kang Emil menceritakan unsur kedaerahan karena Sumsel ini provinsi dengan sukunya yang banyak. Dicirikan sembilan sungai, sembilan suku, sembilan bahasa, mudah-mudahan bisa diakomodir," katanya.



Sebelum melakukan survei lapangan di Sungai Musi, Kang Emil dan Deru sempat memantau lahan Islamic Center yang pembangunannya mangkrak. Disopiri langsung oleh Deru, Kang Emil kemudian mengunjungi Pasar Cinde yang pembangunannya juga mangkrak dan akan didesain ulang oleh Kang Emil .
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Jelang Ramadan, Pos...
Jelang Ramadan, Pos Indonesia Telah Salurkan Bansos ke 48.900 KPM di Palembang
Waduh, Puluhan Bus Sekolah...
Waduh, Puluhan Bus Sekolah di Bandung Era Ridwan Kamil Jadi Barang Rongsokan
Remaja Asal Palembang...
Remaja Asal Palembang Tewas Tertimbun Tiang Jembatan Ambruk di Jepang
Tragis! Istri di Palembang...
Tragis! Istri di Palembang Disekap dan Tak Diberi Makan oleh Suami hingga Meninggal
Palembang Terus Berkembang,...
Palembang Terus Berkembang, Pengembang Perumahan Kian Marak
Dugaan Malapraktik,...
Dugaan Malapraktik, Siswi SMP di Palembang Buta Usai Konsumsi Obat dari Oknum Bidan
Update Kasus Pemukulan...
Update Kasus Pemukulan Dokter Koas di Palembang, Ibunda Lady Ikut Terseret
Rekomendasi
PLN IP Targetkan Penambahan...
PLN IP Targetkan Penambahan Daya Listrik 2.000 MW di 2025
Menag Minta Umat Buddha...
Menag Minta Umat Buddha Tonjolkan Kesakralan saat Waisak 2025 di Candi Borobudur
5 Artis Protes Ifan...
5 Artis Protes Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN, Ada Luna Maya dan Fedi Nuril
Berita Terkini
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
6 menit yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
37 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
38 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
1 jam yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Infografis
Houthi Menyatakan Siap...
Houthi Menyatakan Siap Konfrontasi Langsung Lawan AS dan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved