Pangdam Minta Situs Bersejarah Dirawat, Utamanya Makam Sultan Hasanuddin

Minggu, 18 April 2021 - 20:23 WIB
loading...
Pangdam Minta Situs...
Prajurit Kodam Hasanuddin saat membersihkan kawasan makam Sultan Hasanuddin. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Pangdam XIV/Hasanuddin , Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno menginstruksikan jajaran untuk merawat dan memperbaiki situs bersejarah di Sulawesi Selatan. Salah satu fokusnya adalah makam para raja, termasuk Sultan Hasanuddin.

"Nama Sultan Hasanuddin dipakai TNI AD untuk nama Kodam Hasanuddin. Bukan hanya karena karena sebagai pahlawan nasional, tetapi lebih kepada penghormatan dan kebanggaan terhadap semangat juang yang begitu besar," ungkap Mochamad Syafei Kasno dalam keterangan resminya, Minggu (18/4/2021).

Mochamad Syafei Kasno mengatakan, perbaikan dan pembersihan makam Raja Gowa ke 16 berjuluk Ayam Jantan dari Timur diharapkan bisa memberikan nilai moral dan militansi yang terpatri dalam jiwa perjuangan Sultan Hasanuddin bisa diterapkan dalam pelaksanaan tugas prajurit.



"Sultan Hasanuddin adalah ruh bagi seluruh prajurit Kodam Hasanuddin. Jiwa patriotisme dan militansinya dalam berjuang membela bangsa dan negara ini, harus hadir pada setiap prajurit Kodam Hasanuddin dalam menjaga kedaulatan NKRI, terutama saat dalam penugasan," tegasnya.

Mantan Pa Sahli TK III Bidang Komsos Panglima TNI AD ini mengungkapkan perbaikan dan pembersihan atas makam Sultan Hasanuddin dilakukan, perawatan secara berkala akan dilakukan. Tentu tetap akan berkoordinasi dengan pihak keluarga dan Pemerintah Daerah setempat.

Selain makam Sultan Hasanuddin, Syafei Kasno mengaku akan menjadikan bagian fokus perhatian untuk perawatan situs bersejarah. Menurutnya, sudah selayaknya seluruh situs bersejarah yang merupakan bukti sejarah bangsa dirawat sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan.

"Masa kita menggunakan nama besar Sultan Hasanuddin, sementara makamnya tidak terawat. Saya harapkan perbaikan dan pembersihan ini akan membuat makam Sultan Hasanuddin menjadi lebih pantas dan ke depan harus tetap dirawat karena di situs bersejarah ini ada nama besar Kodam," tegasnya.



"Situs sejarah adalah bukti sejarah perjalanan bangsa sekaligus sebagai warisan sejarah bagi generasi penerus. Merawatnya adalah kewajiban seluruh pihak. Selain makam Sultan Hasanuddin , saya juga telah berkoordinasi untuk perawatan sejumlah situs lainnya, termasuk Monumen Mandala," lanjutnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
Lantik Pengurus Asprindo...
Lantik Pengurus Asprindo Sulsel, Ketua Umum: Pengusaha Bumiputera Harus Jadi Petarung
Kisah Letjen Solihin...
Kisah Letjen Solihin GP Ditunjuk Jadi Pangdam XIV Hasanuddin saat Terlelap Tidur
4 Kodam yang Berganti...
4 Kodam yang Berganti Panglima di Awal Desember 2024, Semuanya Berkedudukan di Luar Jawa
Pangdam Hasanuddin yang...
Pangdam Hasanuddin yang Tembus Bintang 4, Nomor 2 Jadi Panglima TNI setelah 14 Tahun Lepas Baju Militer
Haul Ke-354 Sultan Hasanuddin...
Haul Ke-354 Sultan Hasanuddin Usulkan Unhas dan Kodam XIV Hasanuddin Diubah
Kisah Lucu Kolonel Ihin...
Kisah Lucu Kolonel Ihin Jadi Pangdam Gegara Tidur Ngorok Dengar Pidato Panglima TNI
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin dan Pj Gubernur Sulsel Perkuat Kolaborasi
Momen Jenderal TNI Bintang...
Momen Jenderal TNI Bintang 2 Bertemu Mahasiswi Cantik Kuli Panggul Semen
Rekomendasi
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
Laga Gila 9 Gol! Manchester...
Laga Gila 9 Gol! Manchester United Singkirkan Lyon, Lolos Semifinal
RUU Penyiaran Dibahas:...
RUU Penyiaran Dibahas: Kadin Fasilitasi Dialog Multi-Pihak
Berita Terkini
Makna Simbol Surya Majapahit...
Makna Simbol Surya Majapahit dalam Kehidupan Religius Era Nusantara Kuno
3 menit yang lalu
Eks Bupati Lampung Timur...
Eks Bupati Lampung Timur Dawam Raharjo Ditetapkan Tersangka Korupsi Pembangunan Gerbang Rumah Dinas
28 menit yang lalu
Peringatan Wafatnya...
Peringatan Wafatnya Isa Almasih, Ganjil-Genap di Jakarta Ditiadakan Hari Ini
46 menit yang lalu
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
7 jam yang lalu
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
8 jam yang lalu
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
8 jam yang lalu
Infografis
NASA Minta Penduduk...
NASA Minta Penduduk Bumi Siaga 1, Kondisi Alam Semesta Tak Stabil
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved