Gerakan Berbagi Meja, Ada 1.000 Paket Makan Malam Gratis di Simpang Lima Semarang

Kamis, 18 Februari 2021 - 05:36 WIB
loading...
Gerakan Berbagi Meja,...
Sebanyak 1.000 paket makan malam dibagikan kepada kaum duafa dan pengemudi ojek online di kawasan Simpang Lima, Semarang
A A A
SEMARANG - Sebanyak 1.000 paket makan malam dibagikan kepada kaum duafa dan pengemudi ojek online di kawasan Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah. Kegiatan itu untuk membantu warga yang di tengah melemahnya perekonomian akibat pandemi COVID-19.

“Gerakan Berbagi Meja ini saya mengimbau kepada segenap sahabat, saudara-saudaraku di Semarang dan bahkan saya mengimbau kepada semua orang, semua teman, mari kita berbagi meja,” kata inisiator Gerakan Berbagi Meja, Dewi Susilo, di kawasan Simpang Lima Semarang, (172/2021). “Kita menyisihkan makanan untuk saudara-saudara yang makan malam itu merupakan sebuah kemewahan,” terangnya.

Baca juga: Galang Dana Tembus Rp2,2 Miliar, PMI Tegal Tertinggi di Jateng

Untuk tahap awal, kegiatan sosial itu akan dilaksanakan selama tujuh hari dengan menyasar tiga titik yakni kawasan Simpang Lima, Kota Lama, dan Tugu Muda. Rencananya, acara yang digagas oleh sejumlah elemen masyarakat tersebut akan dilaksanakan hingga pandemi berakhir.

“Saya beri nama Gerakan Berbagai Meja, bukan membagikan meja tetapi kita berbagi makanan. Kita sisihkan untuk para sahabat, saudara. Dan saya berharap tujuh hari itu adalah rencana jangka pendek. Tetapi dengan bekerjasama dengan teman-teman perhotelan, restoran, bakery berbagi makanan yang masih layak untuk dimakan kita akan bagikan insya Allah sampai pandemi ini berakhir,” beber dia.

“Pemikiran kita adalah ketika seseorang orang ya bisa bangun tidur dengan kondisi perut terisi, maka esok pagi dia bekerja untuk keluarga, untuk mencari uang selama pandemi. Mari kita bekerjasama untuk memberi sumbangsih kepada bangsa dan negara, dengan Berbagi Meja,” ungkapnya.

Baca juga: Warga Sedesa di Tuban Borong Mobil Baru, Ini Kegembiraan Wantono Dapat Rp24 Miliar

Sejumlah elemen masyarakat turut mendukung kegiatan itu. Termasuk polisi dan TNI yang turut dalam pembagian makanan. Para pengendara sepeda motor yang melintas saya kawasan Simpang Lima Semarang, diarahkan untuk menepi guna menerima paket makan malam.

“Terima kasih atas bantuan makanannya. Bagaimanapun yang namanya rezeki kita wajib mensyukuri. Masa pandemi ini sulit, Alhamdulillah masih tetap bisa bertahan. Semoga pembagian makan malam ini bisa berkah,” ujar Edy, pengemudi ojek online.

Komandan Kodim (Dandim) 0733/BS Semarang Kolonel Inf Yudhi Diliyanto, sangat mendukung kegiatan sosial itu. Dengan bantuan paket makan malam diharapkan bisa meringankan beban masyarakat kelas ekonomi bawah.

“Kita ingin meringankan beban masyarakat dengan cara membagikan nasi untuk makan malam bagi warga Kota Semarang khususnya pengendara sepeda motor, atau masyarakat yang berada di sekitar titik-titik pembagian,” jelas dia.

“Direncanakan kita membagikan setiap hari 1.000 nasi kotak. Ini simultan, untuk awalnya kita mulai hari ini. Nanti setiap hari kita bagikan, tidak hanya di titik ini saja, tetapi titik-titik yang kita tentukan yang dimungkinkan masyarakat yang membutuhkan nasi kotak ini,” pungkasnya
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1352 seconds (0.1#10.24)