Sering Terjadi Mutasi Jabatan ASN, DPRD Seruyan Soroti Kinerja Ekskutif

Kamis, 28 Januari 2021 - 17:18 WIB
loading...
Sering Terjadi Mutasi...
Mutasi pejabat di lingkungan Pemkab Seruyan, mendapat sorotan tajam dari DPRD Kabupaten Seruyan. Foto/iNews TV/Sigit Dzakwan
A A A
KUALA PEMBUANG - DPRD Kabupaten Seruyan, Kalimantan tengah, menyoroti kinerja Pemkab Seruyan . Hal ini terkait dengan seringnya terjadi mutasi pejabat di jajarasn Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Seruyan .



Anggota legislatif merasa khawatir terhadap pelaksanaan roda pemerintahan, dan pelayanan masyarakat, yang diselenggarakan Pemkab Seruyan. "Ini berkaitan dengan masalah pelantikan atau pengangkatan jabatan A paratur Sipil Negara (ASN) di Pemkab Seruyan , yang terlalu sering," kata Anggota DPRD Seruyan, Bejo Riyanto, Kamis (28/1/2021).



Ia mengungkapkan, secara aturan mutasi pejabat OPD tersebut sejatinya memang merupakan hak prerogatif kepala daerah, akan tetapi alangkah baiknya kalau hal tersebut bisa dilakukan secara berkala.

Menurutnya, Pemkab Seruyan terkenal dengan seringnya digelar mutasi pejabat. "Alangkah baiknya kalau sistemnya itu diatur, jangan sampai setiap minggu ada mutasi pejabat. Hendaknya fungsi serta peran dari Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) ASN itu dijalankan," ujarnya.



Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menjelaskan, yang dikhawatirkan akan menjadi persoalan nantinya, yakni berkenaan dengan sistem kerja disetiap instansi masing-masing jika terlalu sering mengalami mutasi .

Pejabat di lingkungan Pemkab Seruyan , menurutnya tentu saja akan kerepotan melaksanakan program kerja, karena proses mutasinya berjalan sangat cepat. Kondisi ini akan memperburuk kinerja OPD di lingkungan Pemkab Seruyan.



"Bagaimana kalau itu nantinya harus diatur setiap minggu, misalnya baru ditempatkan minggu ini tapi minggu depannya sudah pindah. Yang tentunya kita khawatir sistem pemerintahan ini tidak bisa berjalan dengan baik. Tapi kalau menurut kajian dari kepala daerah, hal itu bisa berjalan sebagaimana mestinya, ya silahkan saja," pungkasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kabar Mutasi Pejabat,...
Kabar Mutasi Pejabat, Wakil Ketua DPRD Rembang Ingatkan Peraturan Kemendagri
8 Kapolres di Jajaran...
8 Kapolres di Jajaran Polda Jabar Berganti, Polres Sukabumi Kota Dipimpin AKBP Rita Suwadi
Katarina Endang Sarwestri...
Katarina Endang Sarwestri Resmi Jabat Kajati Jabar, Ini Pesan Jaksa Agung
Heboh Skandal Perselingkuhan...
Heboh Skandal Perselingkuhan Belasan ASN Prabumulih, 1 Pejabat Eselon II
Pengamat Persoalkan...
Pengamat Persoalkan Penundaan Pelantikan Pejabat oleh Pj Gubernur Papua Barat Daya
Mutasi Jajaran Polresta...
Mutasi Jajaran Polresta Bukittinggi, Sejumlah Kapolsek dan Pejabat Polres Diganti
Dimutasi, Oknum Satlantas...
Dimutasi, Oknum Satlantas Bentak Anggota TNI di NTT
Pemkab Pandeglang Kekurangan...
Pemkab Pandeglang Kekurangan 8.319 Pegawai, Berminat Gabung?
Danlanud Abdurachman...
Danlanud Abdurachman Saleh Malang Dicopot, Imbas 2 Pesawat TNI AU Jatuh?
Rekomendasi
IAS Maksimalkan Persiapan...
IAS Maksimalkan Persiapan Pelayanan Bandara Menjelang Lebaran 2025
Tudingan Deddy Sitorus...
Tudingan Deddy Sitorus ke Jokowi Harus Dibuktikan, Jangan Jadi Alat Pecah Belah
Siapa Mohammad Al-Tawil?...
Siapa Mohammad Al-Tawil? Pemuda Yordania yang Dipenjara 4 Tahun karena Unggah Surat Wasiat tentang Perlawanan terhadap Israel
Berita Terkini
Peduli Nelayan, Warga...
Peduli Nelayan, Warga Desa Nifasi Papua Dapat Rumah Baru
1 jam yang lalu
Kejati Geledah Kantor...
Kejati Geledah Kantor Dindik Jatim Usut Dugaan Korupsi Dana Hibah SMK Rp65 Miliar
1 jam yang lalu
Sambangi Mahasiswa di...
Sambangi Mahasiswa di DIY, Gubernur Kalteng Agustiar Serahkan Bantuan Rp200 Juta
2 jam yang lalu
Gelar Jumat Berkah,...
Gelar Jumat Berkah, Kantor Imigrasi Cilegon Gandeng PT Kine Bagikan Makanan Gratis
2 jam yang lalu
Saksi Lihat Oknum TNI...
Saksi Lihat Oknum TNI Bawa 2 Senpi saat Penembakan yang Menewaskan 3 Polisi di Lampung
2 jam yang lalu
MNC Peduli Edukasi Protein...
MNC Peduli Edukasi Protein Ikan di Kebon Sirih, Warga: Kegiatan Sangat Bermanfaat
3 jam yang lalu
Infografis
Presiden Prabowo Subianto...
Presiden Prabowo Subianto Tetapkan Cuti Bersama ASN 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved