Pemilik Motor Berknalpot Brong Tak Berkutik Saat Dirazia Satlantas Polresta Pontianak

Senin, 25 Januari 2021 - 13:50 WIB
loading...
Pemilik Motor Berknalpot...
Polresta Pontianak, mengamankan puluhan motor yang menggunakan knalpot brong, sehingga suaranya bising. Foto/iNews TV/Uun Yuniar
A A A
PONTIANAK - Puluhan motor yang menggunakan knalpot brong bersuara bising , diamankan aparat Satlantas Polresta Pontianak, saat digelar operasi penertiban lalu lintas, pada Senin (25/1/2021) pagi.



Knalpot brong yang menghasilkan suara bising tersebut langsung dilepas dari sepeda motor, dan langsung disita polisi. Para pemilik motor dengan knalpot brong tersebut, juga diminta memotong knalpot bersuara bising tersebut.

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol. Leo Tri Wibowo mengatakan, sebanyak 56 kendaraan roda dua jenis motor gede berbagai mrek ini, adalah hasil operasi petugas Satlantas Polresta Pontianak, dalam penertiban sepeda motor berknalpot bising.



"Pemilik motor yang terjaring operasi, harus membawa knalpot standar pabrikan dan diminta untuk mengganti knalpot bising sepeda motornya. Selain sanksi tilang, sebagai hukuman kepada pemilik motor, mereka diminta memotong knalpot bisingnya ," tegasnya.



Penertiban yang dilakukan polisi ini, buntut banyaknya keluhan warga Kota Pontianak, terhadap bisingnya suara motor yang digunakan menggunakan knalpot bukan standar pabrik . Selain itu, penggunaan knalpot brong tersebut juga merupakan bentuk pelanggaran lalu lintas.



Dia mengimbau para pemilik sepeda motor yang masih menggunakan knalpot bising , untuk segera mengganti knalpotnya dengan knalpot standar pabrik. Jika masih menggunakan knalpot bising, maka akan dikenakan sanksi tilang dengan denda jutaan rupiah, dan penyitaan sepeda motor sesuai aturan yang berlaku.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Tak Terima Ditegur,...
Tak Terima Ditegur, Pelaku Balap Liar Robohkan Pagar Milik Ketua RT di Pasar Rebo
Operasi Patuh Lodaya...
Operasi Patuh Lodaya 2024 Dimulai, Pengguna HP Sambil Berkendara Jadi Target Utama
Gara-gara Knalpot Brong,...
Gara-gara Knalpot Brong, Pelajar SMP Tewas Dianiaya Warga
Polisi Sita Ratusan...
Polisi Sita Ratusan Motor Knalpot Brong di Bandarlampung
Pemuda Pelaku Balap...
Pemuda Pelaku Balap Liar di Malang Tabrak Kakek, Kini Jadi Tersangka
Ngeri! Remaja di Jember...
Ngeri! Remaja di Jember Tewas saat Balap Liar, Warga: Semoga Jadi Pelajaran!
Polda Jatim Gelar Operasi...
Polda Jatim Gelar Operasi Keselamatan Semeru 2024, Ini Sasarannya
Ngeri! Begini Kronologi...
Ngeri! Begini Kronologi Petani OKI Tembak Tetangga Gegara Suara Knalpot Brong
Viral Aksi Balapan Liar...
Viral Aksi Balapan Liar di Semarang: 3 Bocah Tewas, 2 Luka Ringan
Rekomendasi
H+1 Lebaran, Arus Balik...
H+1 Lebaran, Arus Balik Kendaraan lewat GT Cikampek Utama Mulai Meningkat
Ikut Pertamina UMK Academy,...
Ikut Pertamina UMK Academy, Produk UMKM Bisa Go Global
Tak Kenal Libur, Bulog...
Tak Kenal Libur, Bulog Terus Menyerap Gabah dan Beras
Berita Terkini
Melihat Peran Mantan...
Melihat Peran Mantan Laskar Pangeran Diponegoro Dalam Penyebaran Islam di Malang Raya
1 jam yang lalu
Jatimulya Diterjang...
Jatimulya Diterjang Banjir Satu Meter, Banyak Pengendara Motor yang Mogok
2 jam yang lalu
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
2 jam yang lalu
Urai Kemacetan Arus...
Urai Kemacetan Arus Balik Lebaran, Tol Japek II Selatan Segmen Sadang-Bojongmangu Dibuka
3 jam yang lalu
Lalu Lintas di Tol Japek...
Lalu Lintas di Tol Japek Arah Jakarta Macet, Contraflow Diberlakukan di KM 55-47
4 jam yang lalu
Volume Kendaraan di...
Volume Kendaraan di GT Kalikangkung Tembus 25.000 Kendaraan Malam Ini
4 jam yang lalu
Infografis
3 Ruas Tol Fungsional...
3 Ruas Tol Fungsional Dibuka Gratis saat Mudik Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved