Baca juga: Gempa Sulawesi Utara, Panglima TNI: KRI Banjarmasin Disiagakan untuk RS Terapung
Pelepasan sebanyak 21 tenaga kesehatan tersebut, dilakukan Rektor UB Malang, Nuhfil Hanani AR., Jumat (22/1/2021). Dia mengatakan, para tenaga kesehatan ini akan memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak gempa bumi di Mamuju, Sulawesi Barat .
Keberangkatan tim gabungan Fakultas Kedokteran UB Malang, dan RSSA Malang , yang difasilitasi oleh Komandan Lanud Abdulrachman Saleh dengan pesawat angkut berat C-130 Hercules ini, menyusul dua anggota tim yang telah berangkat sehari sebelumnya.
Baca Juga:
Nuhfil mengapresiasi kerja sama antara UB, RSUB, RSSA, dan Lanud Abdulrachman Saleh, serta berpesan kepada Tim EMT untuk menjaga diri terutama pada masa pandemi COVID-19 ini.
"Terima kasih atas kerja sama berbagai pihak selama ini dalam kepeduliannya melakukan kegiatan sosial, terutama kegiatan yang tidak terduga seperti bencana gempa ini. Dan kami berharap tim EMT dapat mengikuti protokol kesehatan dengan baik, sehingga tim dapat bekerja menolong sesama dengan maksimal dan bisa kembali dengan sehat dan selamat," pungkasnya.
Baca juga: Kisah Kesaktian Hang Tuah dan Keris Taming Sari Menjaga Kedaulatan Kesultanan Malaka