Pemkab Bogor Gelar Rapid dan Swab Test di Stasiun Bojonggede

Senin, 11 Mei 2020 - 16:27 WIB
loading...
Pemkab Bogor Gelar Rapid...
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar rapid dan swab test secara massal di Stasiun Bojonggede, Senin (11/5/2020). SINDOnews/Haryudi
A A A
BOGOR - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar rapid dan swab test secara massal di Stasiun Bojonggede, Senin (11/5/2020). Tes dilakukan secara acak terhadap 200 penumpang yang hendak berangkat kerja ke Jakarta.

Bupati Bogor Ade Yasin menjelaskan, tes secara massal di Stasiun Bogor dilakukan untuk melihat dan memetakan pergerakan orang. Langkah ini penting untuk menekan persebaran virus Corona atau COVID-19. (Baca juga; Pemkot Depok Gelar Rapid Test di Pasar Agung )

"Karena kan pergerakan orang tidak hanya di satu wilayah tapi dari beberapa wilayah jadi tadi tadi ada yang di rapid test. Hasilnya positif atau reaktif disuruh tinggal untuk menjalani swab test. Sedangkan yang negatif atau non reaktif dipersilakan jalan," kata Ade di Stasiun Bojonggede. (Baca juga; Tak Terima Ditegur untuk Pakai Masker, Pemuda Ini Pukul Petugas PSBB di Jonggol Bogor )

Dia menyebutkan tes massal kali ini hanya menjaring 200 penumpang Kereta Rel Listrik (KRL) asal Bojonggede yang hendak bekerja ke Jakarta. "100 penumpang rapid test dan 100 orang lainnya swab test di dua pintu masuk. Hasilnya ada satu hasil positif rapid test lalu ditahan di sini buat swab test jadi tidak boleh kemana mana," jelasnya.

Tak hanya stasiun, pihaknya juga akan kembali melakukan tes massal COVID-19 di sejumlah pusat keramaian dan perusahaan atau pabrik yang masih beroperasi di kawasan industri. "Kita tidak hanya swab di stasiun tapi juga di pasar juga di pabrik-pabrik. Bahkan hari ini juga kita melakukan swab tes di pabrik-pabrik di kawasan Cileungsi yang karyawannya banyak," ungkapnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2064 seconds (0.1#10.140)