Jokowi dan Keluarga Bakal Nonton Bareng Debat Terbuka Gibran-Prakoso VS Bagyo Wahyono-FX Supardjo

Jum'at, 06 November 2020 - 13:09 WIB
loading...
Jokowi dan Keluarga...
Pemilihan Wali Kota Solo. Foto/Dok
A A A
SOLO - Malam nanti KPU bakal gelar Debat Terbuka Pilkada Solo kandidat Gibran Rakabuming Raka- Prakosa dan paslon Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo). Keluarga Presiden Jokowi dan keluarga pun berencana akan menyaksikan lewat siaran langsung televisi.

Hal ini dikatakan Gibran Rakabuming Raka usai blusukan ke Pasar Klitikan, Solo Jumat (6/11/2020) pagi.
Gibran juga meminta agar relawan nonton bareng di rumah saja untuk menghindari kerumunan. (BACA JUGA: Jelang Debat Terbuka, Gibran Sarapan Menu Soto Bareng Ganjar)

Gibran Rakabuming Raka juga mengaku sudah ditelepon ayahnya Jokowi. Lantas apa isi pesannya? Sebelum debat, kata Gibran, ayahnya Jokowi telah memberikan wejangan. "Di antaranya adalah santai saja. Tidak ada trik trik khusus yang diberikan," kata Gibran.

(Baca juga : Jokowi Disarankan Sambut Habib Rizieq, Ferdinand Hutahaean Anggap Lucu )

Gibran juga merespons terkait target rivalnya pasangan Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo) yang menargetkan kemenangan 80 persen suara. Dia menyatakan angka kemenangan yang menentukan adalah masyarakat.
"Saya doakan yang terbaik. Saya Bismillah. Nanti lihat bagaimana akhirnya. Santai aja" ucap Gibran. (BACA JUGA: Jelang Debat Terbuka, Sudah Ditelepon Jokowi, Gibran Mengaku Santai)

Keluarga Presiden Jokowi dan keluarga akan nonton melalui siaran televisi. Dia juga meminta agar relawan nonton bareng di rumah saja untuk menghindari kerumunan.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2372 seconds (0.1#10.140)