Ada Kekerasan di Ospek Unesa, Kampus Lakukan Evaluasi Total

Selasa, 15 September 2020 - 15:30 WIB
loading...
Ada Kekerasan di Ospek...
Kepala Humas Unesa, Vinda Maya Setianingrum menjelaskan penanganan kasus perploncoan verbal secara daring dalam kegiatan pengenalan kehidupan kampus. Foto/iNews TV/Hari Tambayong
A A A
SURABAYA - Masa orientasi atau ospek online mahasiswa baru Universitas Negeri Surabaya ( Unesa ) yang viral diperdebatkan para netizen di media sosial akan dievaluasi total oleh pihak rektorat. Ospek yang diduga ada kekerasan verbal itu viral dan menjadi bahan kritikan para netizen.

(Baca juga: MUI Desak Polisi Usut Aktor Intelektual Penusukan Syekh Ali Jaber )

Melalui pernyataan resmi yang diterima SINDOnews.com, Rektor Unesa, Nurhasan menuturkan, pihaknya bersama pimpinan kemahasiswaan dari fakultas terkait telah memberikan evaluasi sekaligus bimbingan kepada mahasiswa yang bersangkutan. "Seluruh masalah yang ada akan diselesaikan dengan cara kekeluargaan," kata Nurhasan, Selasa (15/9/2020).

Ia melanjutkan, pelaksanaan ospek secara online yang digelar pada mahasiswa baru itu berujung pada sesuatu yang kurang baik. Pihaknya melihat ada kesalahan dalam koordinasi pelaksanaan ospek atau Pengenalan Kehidupan Kampus untuk Mahasiswa Baru (PKKMB) Unesa .

Sejak awal, lanjutnya, Unesa mendukung ospek dilakukan untuk menambah pengetahuan mahasiswa baru terkait kehidupan kampus. Juga agar mahasiswa baru cepat beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan budaya perkuliahan yang ada nantinya.

(Baca juga: Diterjang Hujan Angin, 1 Sekolah dan 2 Rumah di Medan Roboh )

Pihaknya baru mengetahui ketika para netizen ramai membahas Unesa karena video yang ramai tersebar menunjukkan mahasiswa baru dimarah-marahi seniornya dalam kegiatan ospek online. Pada salah satu video, mahasiswa baru dibentak karena tidak memakai ikat pinggang dengan berbagai kata.

Namun Nurhasan menegaskan hal ini diharapkan dapat dilakukan tanpa kekerasan dalam bentuk apapun. Sehingga lingkungan institusi pendidikan dapat dipastikan aman dan kondusif. " Unesa menjadikan ini sebagai catatan evaluasi penting yang diharapkan menjadi masukan untuk perbaikan dalam pengelolaan kegiatan mahasiswa ke depan," katanya.

Pihaknya pun mengucapkan banyak terima kasih atas berbagai perhatian berupa kritik dan saran pada Unesa . "Kondisi ini bisa dilihat sebagai bentuk kecintaan masyarakat pada institusi pendidikan," ungkapnya. (Baca juga: Nekat Curi Sepeda Motor, Pemuda di Surabaya Bonyok Dihajar Massa )
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Profil Ipda Endry Purwa...
Profil Ipda Endry Purwa Sefa, Pengawal Kapolri yang Bertindak Kasar pada Jurnalis di Semarang
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
Penanganan Kasus Dinilai...
Penanganan Kasus Dinilai Berat Sebelah, Kakek di Cengkareng Surati Kajati Jakarta
7 Fakta Kasus Bocah...
7 Fakta Kasus Bocah Perempuan Dianiaya di Nias Selatan, Nomor 5 Masih Misteri
Warga Semarang Tewas...
Warga Semarang Tewas Diduga Dianiaya Oknum Polisi, Keluarga Mengadu ke Polda Jateng
Inilah Bripda AA, Polisi...
Inilah Bripda AA, Polisi Penganiaya Prischa Laura yang Akhirnya Ditahan
Viral! Gadis Cantik...
Viral! Gadis Cantik Prischa Laura Ngaku Dianiaya Oknum Polisi
Pria Pemukul Dokter...
Pria Pemukul Dokter Koas di Palembang Ditetapkan sebagai Tersangka
Rekomendasi
Putri Charlotte Jadi...
Putri Charlotte Jadi Cucu Kerajaan Terkaya di Dunia, Hartanya Tembus Rp78 Triliun
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto di Persidangan
Drama 9 Pemain! Uzbekistan...
Drama 9 Pemain! Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 usai Gunduli Arab Saudi 2-0
Berita Terkini
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
10 menit yang lalu
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
5 jam yang lalu
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza
7 jam yang lalu
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
7 jam yang lalu
Kerusahan Antarpeguruan...
Kerusahan Antarpeguruan Silat Pecah, Magetan Mencekam
8 jam yang lalu
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
9 jam yang lalu
Infografis
Melawan Donald Trump,...
Melawan Donald Trump, 7 Kampus Elite AS Kehilangan Dana Miliaran Dolar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved