Longsor di Bojongkokosan Sukabumi, Jalan Nasional Arah Bogor-Jakarta Tak Bisa Dilalui

Senin, 01 April 2024 - 21:48 WIB
loading...
Longsor di Bojongkokosan Sukabumi, Jalan Nasional Arah Bogor-Jakarta Tak Bisa Dilalui
Hujan deras dengan intensitas tinggi mengakibatkan longsor di Bojongkokosan, Desa Kompa, Parungkuda, Sukabumi, Jawa Barat pada Senin (1/4/2024) malam. Foto/MPI/Dharmawan Hadi
A A A
SUKABUMI - Hujan deras dengan intensitas tinggi mengakibatkan longsor di Bojongkokosan, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Senin (1/4/2024) sekitar pukul 19.10 WIB.

Akibatnya jalan nasional ke arah Bogor-Jakarta dan sebaliknya tak dapat dilalui.



Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Deden Sumpena saat dikonfirmasi menjelaskan terjadinya bencana alam ini.

"Betul, jadi jalan nasional menuju Bogor dan sebaliknya ke Sukabumi (wilayah) Bojongkokosan, terkena longsor dan hari ini diupayakan alat berat untuk penanganannya," ujar Deden kepada MNC Portal Indonesia.

Lebih lanjut Deden mengatakan, hujan deras yang mengguyur wilayah Sukabumi, menjadi penyebab tebing setinggi 15 meter longsor menutupi akses jalan nasional yang menghubungkan wilayah Sukabumi dengan Bogor.

"Hari ini aparat dari TNI/Polri, BPBD dan juga dari PUPR, terjun langsung (menanggulangi bencana) supaya lalu lintas kembali normal. (Material longsor) setinggi 5 meter menutupi jalan yang berupa pohon, bambu dan material di sepanjang tebing," ujar Deden.



Dia menambahkan, hingga saat ini arus lalu lintas sudah 2 jam terhambat dan pada pukul 20.15 WIB alat berat sudah tiba di lokasi untuk mengevakuasi material longsor. Para relawan dan unsur terkait saat ini masih melakukan penanganan.

"Penanganannya tentunya relawan beserta seluruh jajaran TNI/Polri, masyarakat, PU melakukan pembersihan material-material kecil setelah itu bagian tanahnya dibersihkan dengan loader alat berat," ujar Deden.

Bencana alam longsor tersebut tidak menimbulkan korban jiwa dan luka dan proses evakuasi material longsor masih ditangani tim gabungan.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1146 seconds (0.1#10.140)