Situasi di Muratara Kembali Memanas, Warga Bakar Ban dan Dirikan Tenda di Jalinsum

Minggu, 03 Maret 2024 - 14:40 WIB
loading...
Situasi di Muratara Kembali Memanas, Warga Bakar Ban dan Dirikan Tenda di Jalinsum
Situasi di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) kembali memanas. Ratusan warga menggelar unjuk rasa di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Minggu (3/3/2024). Foto/Sudirman
A A A
MURATARA - Situasi di Kabupaten Musi Rawas Utara ( Muratara ) kembali memanas. Ratusan warga menggelar unjuk rasa di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Minggu (3/3/2024).

Ratusan warga membakar ban bekas di tengah Jalinsum di Desa Lawang Agung, Kecamatan Rupit, Kabupaten Muratara. Selain itu, warga mendirikan tenda dan mengancam memblokade Jalinsum bila tuntutannya tak dipenuhi KPUD Muratara.

Warga mendesak KPUD Muratara untuk segera mengetok palu hasil Pemilu 2024. Ada beberapa tuntutan lain, yakni mendesak KPUD tidak pembukaan kotak suara di TPS 7 Desa Bingin Rupit.



Apabila dilakukan, maka warga meminta dibuka juga kotak suara di TPS 4 dan TPS 6 Desa Noman Baru Kecamatan Rupit. “Warga juga meminta komisioner KPUD datang menemui para masa demonstran agar permasalahan cepat selesai,” kata Frengki Tornado, koordinator aksi.

Dari hasil pantauan di lapangan sejumlah aparat gabungan dikerakan guna mengantisipasi hal yang tak diinginkan. Petugas gabungan mengimbau warga untuk tidak melakukan pemblokiran jalan karena banyak pengendara yang melintas menggunakan Jalinsum.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4133 seconds (0.1#10.140)