BMKG Ungkap Penyebab Banjir dan Longsor di Jawa Barat

Rabu, 27 Desember 2023 - 08:01 WIB
loading...
BMKG Ungkap Penyebab...
Bencana banjir dan longsor serta angin kencang menerjang beberapa lokasi di Jawa Barat hingga mengakibatkan sejumlah rumah rusak. Foto/Ist
A A A
BANDUNG - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan analisis kondisi cuaca saat terjadi bencana banjir dan longsor (hidrometeorologi) serta angin kencang di sejumlah lokasi di Jawa Barat pada Senin (25/12/2023) lalu.

Dari laporan BPBD Kabupaten Purwakarta bencana hidrometeorologi telah terjadi di beberapa wilayah, di antaranya banjir terjadi di wilayah Kelurahan Citereup, Kecamatan Dayeuhkolot dan Kampung Blokhawu, Cigondewah Hilir, Kecamatan Margaasih, Kota Bandung pada pukul 13.00 WIB.



Kemudian, banjir terjadi di Kota Cimahi akibat luapan sungai Ciputri di kawasan pertigaan Cigugur Tengah-Cimindi, Jalan Mahar Martanegara sekitar siang hari.



Selanjutnya, tanah longsor terjadi pada pukul 13.10 WIB di Desa Salammulya Kecamatan Pondoksalam Kabupaten Purwakarta, kondisi tersebut berdampak kerusakan 1 rumah warga akibat tertimpa material longsor.

Selain itu, terjadi pohon karet tumbang di Jalan Lengkong Besar, dan di Kelurahan Balonggede, serta tiang PJU di Jalan Peta roboh dan menimpa sebuah mobil sedan di Kota Bandung.

Deputi Bidang Meteorologi Guswanto menjelaskan kejadian bencana tersebut turut dipicu oleh hujan intensitas lebat hingga ekstrem dalam satuan per jam.


“Di mana curah hujan terukur hingga 28.8 mm/jam pada periode pukul 15.40-16.40 WIB di Stasiun Geofisika Bandung, curah hujan 70 mm/jam pada pukul 15.30-16.30 di Cimahi, dan terukur 56.8 mm/jam pada pukul 14.00-15.00 di Purwakarta,” kata Guswanto dalam keterangan resminya, dikutip Rabu (27/12/2023).

Guswanto mengatakan berdasarkan analisis dinamika atmosfer tanggal 25 Desember 2023 terdapat beberapa fenomena yang mendukung potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah Jawa Barat.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
Cuaca Jakarta Hari Ini:...
Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Merata dari Jaksel hingga Jakut
Update Banjir dan Longsor...
Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 4 Korban Belum Ditemukan
BMKG: Operasi Modifikasi...
BMKG: Operasi Modifikasi Cuaca Kurangi Curah Hujan di Jabodetabek hingga 60%
3 Kecamatan di Karawang...
3 Kecamatan di Karawang Banjir hingga 2 Meter, 10.180 Jiwa Terdampak
Percepat Penanganan...
Percepat Penanganan Banjir, Wakil Wali Kota Tangsel Tambah Delapan Pompa Air
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Bupati Instruksikan...
Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Segera Bantu Warga Terdampak Banjir
Rekomendasi
9 Rest Area Terindah...
9 Rest Area Terindah di Indonesia, Referensi Tempat Istirahat Nyaman saat Mudik
Natasha Rizky Kasih...
Natasha Rizky Kasih Kode Rujuk dengan Desta, Sadar Sikap Mantan Suami yang Melindungi
Pemukim Israel Serang...
Pemukim Israel Serang dan Bakar Desa Palestina di Tepi Barat
Berita Terkini
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
22 menit yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
55 menit yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Buka Puasa
56 menit yang lalu
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
1 jam yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
1 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved