Tambah Dua Rute Domestik, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Kian Terkoneksi

Minggu, 26 November 2023 - 11:00 WIB
loading...
A A A
Selanjutnya, pada pukul 14.00 WITA penerbangan perdana rute Denpasar-Banjarmasin dengan nomor penerbangan JT844 mengangkut 107 orang penumpang. Lion Air akan mengoperasikan rute ini dengan jadwal empat kali seminggu pada Hari Senin, Selasa, Rabu, dan Jumat.

Saat ini, Bandara I Gusti Ngurah Rai melayani rata-rata 60.000 hingga 65.000 penumpang per hari, dengan total rute domestik sebanyak 19 rute yang dilayani 11 maskapai dan 35 rute internasional dengan 36 maskapai.

“Artinya dari penambahan rute Garuda Indonesia maupun Lion Air akan menjadi pemicu tambahan angka positif jumlah total penumpang hingga akhir tahun nanti. Untuk itu, Saya ucapkan selamat untuk Garuda Indonesia dan Lion Air atas pembukaan rute perdananya, semoga dapat memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dan semoga tingkat keterisian penumpang semakin berkembang," tuturnya.

Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya selaku pengelola bandara akan senantiasa mendukung operasional setiap maskapai yang akan membuka penerbangan perdana.

"Di masa pemulihan sektor aviasi, kami terus mengajak kepada maskapai untuk berkolaborasi guna membuka peluang kerjasama dan pembukaan rute-rute strategis di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai-Bali, kami siap memberikan support khususnya untuk kelancaran operasionalnya,” ucap Handy.
(dsa)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1550 seconds (0.1#10.140)