Relawan PKP Berdikari Deklarasi di Indramayu, Siap Menangkan Bacapres Ganjar Pranowo

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 14:56 WIB
loading...
Relawan PKP Berdikari...
Relawan yang tergabung dalam PKP Berdikari mendukung dan siap memenangkan Bacapres Ganjar Pranowo di Indramayu pada Pilpres 2024. Foto/MPI/Andrian Supendi
A A A
INDRAMAYU - Relawan yang tergabung dalam Pusat Kerja dan Pengembangan (PKP) Berdikari menyatakan dukungan dan siap memenangkan bakal calon presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo di Indramayu, Jawa Barat pada Pilpres 2024.

Ganjar dinilai bisa melanjutkan program kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang giat melakukan pembangunan diberbagai bidang.



Hal itu disampaikan, Ketua Umum PKP Berdikari, Osmar Tanjung didampingi Sekjen DPP PKP Berdikari, Yulnofrin dan Perwakilan Pengurus DPD PKP Berdikari Indramayu, Asep Syaifullah, saat kegiatan ekspose di Museum Dunia Tanah Pusaka, Desa Sukahurip, Indramayu, Sabtu (14/10/2024).



Osmar Tanjung menyatakan, Ganjar adalah sosok Bacapres yang mampu melanjutkan dan memahami cara kerja Presiden Jokowi, serta berkomitmen meneruskan pembangunan yang selama ini sudah berjalan.

Oleh karena itu, lanjut Osmar, PKP Berdikari menggandeng beberapa tokoh masyarakat yang ada di Indramayu, baik tokoh agama, tokoh budaya, dan tokoh pemuda untuk all out memenangkan Ganjar di Pilpres 2024.

"Dengan merangkul sejumlah tokoh masyarakat di Indramayu ini, PKP Berdikari optimis suara di Jawa Barat bisa memperoleh kemenangan," ujarnya, kepada MNC Portal Indonesia (MPI).



Dalam hal ini, Osmar Tanjung menyatakan, PKP Berdikari optimistis suara Ganjar Pranowo di Jawa Barat minimal 50 persen melebihi suara Presiden Jokowi pada pilpres di tahun 2019 yang lalu.

PKP Berdikari sebagai organisasi jangkar akan menargetkan suara hingga ke desa-desa melalui tokoh-tokoh masyarakat tersebut.

"Jadi metode kerja kami, dengan adanya para tokoh-tokoh ini, kami bergerak ke desa-desa. Kemudian merekalah yang menjadi simpul-simpul suara untuk memenangkan Ganjar," terang dia.

Osmar Tanjung menambahkan, sebagai organisasi yang bergerak menyejahterakan rakyat dan ekonomi kerakyatan, PKP Berdikari juga akan mengorkestrasi beberapa organisasi masyarakat dan pemuda untuk turut serta memenangkan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2754 seconds (0.1#10.140)