Polisi Ungkap Kondisi Korban Penusukan di Toko Emas Boyolali: Sudah Stabil dan Sadar

Jum'at, 29 September 2023 - 15:02 WIB
loading...
Polisi Ungkap Kondisi Korban Penusukan di Toko Emas Boyolali: Sudah Stabil dan Sadar
Ilustrasi penusukan. Foto/Dok.Sindonews
A A A
BOYOLALI - Polda Jateng mengungkap kondisi penjaga Toko Emas Sriti, Kaligentong, Kecamatan Gladaksar, Kabupaten Boyolali, yang ditusuk pelaku percobaan perampokan. Saat ini kondisi kesehatan korban sudah stabil.

Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto menyebutkan korban adalah seorang laki-laki bernama Jasmine (53) warga Boyolali. Peristiwa itu terjadi Kamis (28/9/2023) sore ketika toko sudah mulai tutup.

“Korban kondisinya sudah stabil dan sadar,” katanya di Mapolda Jateng, Kota Semarang, Jumat (29/9/2023).

Lebih lanjut ia menjelaskan saat ini korban masih dirawat di RSUD Pandan Arang, Kabupaten Boyolali. Dia menerima 5 jahitan di dahi akibat dipukul kursi oleh pelaku dan 4 jahitan di dada akibat ditusuk pisau oleh pelakunya.



“Saksi yang sudah diperiksa 3 orang, penjaga toko emas, driver ambulans dan warga sekitar,” sambungnya.

Penyidik Satreskrim Polres Boyolali, sebut Kabid Humas, saat ini sudah mengamankan pisau yang digunakan untuk menyerang.

Pisau itu sempat direbut korban ketika pelaku tiba-tiba menusuk, pisaunya dikemudian dilemparkan ke etalase toko. Polisi juga mengantongi rekaman CCTV kejadian itu.

Kronologi kejadian, ketika itu sekira pukul 16.00 WIB saat toko menjelang tutup, pelaku tiba-tiba datang menanyakan kepada penjaga lainnya hendak membeli perhiasan.



Namun, diarahkan untuk datang esok harinya karena perhiasan sudah mulai dipacking seiring tutupnya toko.

Tiba-tiba pelaku mengeluarkan pisau dan menyerang korban, menusuk di bagian dada. Korban sempat merebut pisau itu dan melemparkannya ke etalase toko.

Namun, pelaku kembali menyerang korban, kepalanya dihantam kursi. Setelah itu pelaku kabur. Pelaku saat kejadian itu memakai topi, bermasker dan mengenakan jaket warna gelap.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2443 seconds (0.1#10.140)