Wong Kito Ganjar Gelar Pelatihan Pembibitan Sawit bagi Warga Muba

Senin, 07 Agustus 2023 - 14:19 WIB
loading...
Wong Kito Ganjar Gelar Pelatihan Pembibitan Sawit bagi Warga Muba
Relawan Wong Kito Dewe mengadakan pelatihan usaha pembibitan sawit unggul kepada di Desa Sinar Jaya dan Desa Jirak, Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin, Minggu (6/8/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
MUSI BANYUASIN - Relawan Wong Kito Dewe Dukung Ganjar mengadakan pelatihan usaha pembibitan sawit unggul kepada puluhan warga. Pelatihan ini penting diadakan mengingat sawit merupakan komoditi utama pertanian di wilayah Sumsel.

Pelatihan menyasar para petani di Desa Sinar Jaya dan Desa Jirak, Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Minggu (6/8/2023). Korda Wong Kito Dewe Musi Banyuasin Ahmad Nurhadi mengatakan, mayoritas para petani daerah setempat menggantungkan keberlangsungan hidup mereka pada sektor pertanian, terutama perkebunan sawit.

"Kami menyadari pentingnya edukasi pengetahuan mengenai pembibitan sawit itu karena sawit menjadi komoditi utama yang ada di Sumsel. Karena juga hasilnya banyak dari sawit ini berupa minyak masak, minyak bahan bakar, alat-alat lain seperti sabun dan lain-lain," katanya.

Melalui pelatihan tersebut, Hadi berharap para petani lebih termotivasi melihat potensi pengembangan usaha di bidang pembibitan sawit. Tujuannya agar bisa meningkatkan hasil yang optimal.

Dengan demikian, upaya Wong Kito Dewe menyejahterakan petani selaras dengan keberhasilan program Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dapat terealisasi. "Relawan memang bergerak menjadi penyambung lidah, menjadi perpanjangan tangan sosialisasi Pak Ganjar. Salah satunya program pertanian ini," jelasnya.

Sambutan hangat dari warga dalam menerima kehadiran para relawan menunjukkan bahwa mereka sangat mendukung Ganjar Pranowo jadi Presiden 2024-2029. Hadi berharap nantinya keberhasilan Ganjar Pranowo dalam menyejahterakan para petani di Jawa Tengah dapat diimplementasikan lebih luas lagi mencakup skala nasional.

Semangat mendukung Ganjar Pranowo juga diungkapkan salah seorang peserta pelatihan, Mismanto (50). Doa yakin melabuhkan pilihannya pada Ganjar setelah melihat jejak rekam pria berambut putih tersebut selama dua periode menjabat sebagai gubernur Jawa Tengah.

"Satu-satunya dukungan kami hanya Pak Ganjar. Harapan di 2024 untuk Pak Ganjar memang sosok yang cukup potensial untuk negara kita," tandasnya.
(poe)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1123 seconds (0.1#10.140)