Kisah KH Zaenal Mustafa, Pilih Syahid daripada Beri Hormat kepada Kaisar Jepang

Senin, 19 Juni 2023 - 09:29 WIB
loading...
A A A
Pengalaman yang didapatkan saat menunaikan ibadah haji di tanah suci Mekkah, mendorongnya untuk mendirikan pondok pesantren. Keinginan mendirikan pondok pesantren itu, direalisasikannya sekembalinya dari menunaikan ibadah haji.



Dia mendirikan pesantren di Kampung Cikembang, dengan nama Pesantren Sukamanah. Sebelumnya, di Kampung Bageur tahun 1922 telah berdiri pula Pesantren Sukahideng yang didirikan KH. Zainal Muhsin.

Melalui pesantren ini, Zaenal Mustafa menyebarluaskan agama Islam, terutama paham Syafi'i yang dianut oleh masyarakat Indonesia pada umumnya, dan umat Islam Jawa Barat pada khususnya.

Selain mengamalkan ilmunya melalui pondok pesantren, Zaenal Mustafa juga mengadakan beberapa kegiatan keagamaan ke pelosok-pelosok desa di Tasikmalaya, dengan cara mengadakan ceramah-ceramah agama. Dari situlah, sebutan kiai melekat pada dirinya, dan dia begitu dikenal dengan nama KH. Zaenal Mustafa.

Pengetahuan dan kemampuannya dalam memimpin umat, membuatnya dikenal sebagai pemimpin yang karismatik, patriotik, serta berpandangan jauh ke depan. Tahun 1933, ia masuk Jamiyyah Nahdhatul Ulama (NU), dan diangkat sebagai wakil Rois Syuriah NU Cabang Tasikmalaya.

Interaksi yang luas dengan masyarakat saat berkunjung ke pelosok-pelosok desa untuk memberikan ceramah, membuatnya menyaksikan langsung penderitaan yang dialami masyarakat akibat penjajahan Belanda.



Dalam ceramah dan kotbahnya, KH. Zaenal Mustafa acap kali secara terang-terangan menyerang tindakan kolonial Belanda. Aksi-aksinya melawan penjajah Belanda tersebut, membuatnya selalu mendapat peringatan, dan diturunkan paksa dari mimbar oleh kiai yang pro Belanda.

Akibat seruannya yang membangun penyadaran tentang perlawananan terhadap penjajahan Belanda, membuatnya harus mendekam di penjara Tasikmalaya, dan kemudian dipindahkan ke penjara Sukamiskin, Bandung.
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3285 seconds (0.1#10.140)