Jadi Pendaftar ke-16, Berkas Bacaleg Perindo Surabaya Lengkap dan Diterima KPU

Senin, 15 Mei 2023 - 01:42 WIB
loading...
Jadi Pendaftar ke-16,...
DPD Partai Perindo Kota Surabaya mendaftarkan para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU Kota Surabaya, Minggu (14/5/2023) malam. Foto/MPI/Aan Haryono
A A A
SURABAYA - DPD Partai Perindo Kota Surabaya, menjadi pendaftar Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke-16 di Kantor KPU Kota Surabaya, pada Minggu (14/5/2023) malam. Rombongan Partai Perindo tiba di Kantor KPU Kota Surabaya, sekitar pukul 22.25 WIB.



Semua berkas yang diminta KPU Kota Surabaya, telah dilengkapi dan sudah diterima. "Kedatangan kita pas, jadi pendaftar yang ke-16 di KPU Kota Surabaya. Kita sendiri partai yang memiliki nomor urut 16 pada Pemilu 2024," kata Ketua DPD Partai Perindo Kota Surabaya, Samuel Teguh Santoso.



Ia melanjutkan, semua berkas yang diminta KPU Kota Surabaya sudah dilengkapi. Partai Perindo yang dikenal sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja untuk Indonesia sejahtera itu, optimistis bisa memperoleh wakil di lima dapil.



Pada Pemilu 2024, katanya, menjadi momen pas bagi Perindo untuk berkembang dan memperoleh dukungan. Semua itu tak lepas dari kelengkapan dukungan. Formasi pun bervariasi, mulai dari kelengkapan partisipasi perempuan serta kesiapan lainnya yang lebih matang pada pemilu kali ini.



Ketua KPU Kota Surabaya, Nur Syamsi menuturkan, semua persyaratan administrasi bacaleg sidah dilengkapi oleh Partai Perindo. "Tahapan selanjutnya verifikasi administrasi," jelasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2838 seconds (0.1#10.140)