Tandai 10 Tahun Jateng Bersholawat, Ganjar: Semoga Kian Menyejukkan

Sabtu, 13 Mei 2023 - 11:34 WIB
loading...
Tandai 10 Tahun Jateng...
Ganjar Pranowo bersama Habib Syech dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Gus Yasin saat kegiatan Jateng Bersholawat Stadion Satria, Kecamatan Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jumat (12/5/2023) malam. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
BANYUMAS - Tak kurang dari 10.000 orang yang terdiri dari berbagai kalangan, membanjiri Stadion Satria, Kecamatan Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jumat (12/5/2023) malam. Mereka datang dari berbagai daerah untuk mengikuti Jateng Bersholawat yang dipimpin Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.

Sejak dicetuskan pertama kali Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada 2013 silam, Jateng Bersholawat masih terus bergulir dan telah berjalan 10 tahun. Saat acara di Banyumas tersebut, Ganjar hadir bersama
Habib Syech dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin).

Ganjar mengatakan, kegiatan tersebut selalu menarik ribuan orang untuk datang lantaran kecintaan warga terhadap Nabi Muhammad SAW. "Alhamdulillah berjalan lancar ya semuanya. Sudah lama kita tidak bisa bersholawat bareng-bareng," kata Ganjar usai kegiatan.

Awal mula Jateng Bersholawat digulirkan Ganjar lantaran dorongan dari para alim ulama. Mereka meminta Ganjar membuat satu program keagamaan yang dapat diikuti seluruh umat Muslim se-Jawa Tengah.

Atas masukan itu, Ganjar yang saat itu masih baru menjabat gubernur Jawa Tengah langsung merealisasikan Jateng Bersholawat. Program ini akhirnya menjadi agenda rutin program Pemprov Jawa Tengah .

"Hari ini penuh. Sekitar 10 ribu tadi kata pak bupati. Mudah-mudahan makin menyejukkan, Jawa Tengah kompak seperti doa tadi," ucap pria berambut putih itu.

Dalam kegiatan Jateng Bersholawat, massa yang hadir selalu membeludak mencapai ribuan orang. Biasanya, massa didominasi Syechermania atau gerakan pecinta sholawat yang diketuai Habib Syech.

Di tengah acara Jateng Bersholawat, Habib Syech mendoakan keselamatan Jawa Tengah dan Indonesia agar dijauhkan dari bencana serta permusuhan. Hal senada dilontarkan Ganjar. "Semoga Jawa Tengah selamat dan Indonesia selalu diberi keselamatan," tandasnya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2193 seconds (0.1#10.140)