Periksa 3 Petugas Keamanan, Polisi Ungkap Detik-detik Kebakaran Malang Plaza

Kamis, 04 Mei 2023 - 15:12 WIB
loading...
Periksa 3 Petugas Keamanan,...
Sejumlah orang pascakebakaran hebat di Malang Plaza telah diperiksa polisi. (Ist)
A A A
MALANG - Sejumlah orang pascakebakaran hebat di Malang Plaza telah diperiksa polisi. Total ada tujuh orang yang dimintai keterangan hingga Kamis ini (4/5/2023) oleh Satreskrim Polresta Malang Kota .

"Meminta keterangan dari tujuh saksi. Tujuh saksi itu terdiri atas satu orang teknisi, tiga orang pengamanan dan tiga orang petugas kebersihan," ucap Kasatreskrim Polresta Malang Kota Kompol Bayu Febrianto Prayoga, dikonfirmasi pada Kamis (4/5/2023).

Dari hasil keterangan petugas keamanan dan saksi-saksi lainnya diketahui pada Senin malam (1/5/2023) sekitar pukul 23.30 WIB, suasana berjalan normal dan belum ada kejadian apapun. Di jam tersebut dikatakan Bayu dari keterangan petugas keamanan mal juga tidak ada orang satu pun, aktivitas orang terakhir berada di Bioskop 21 Cinema.

"Tutup operasional 23.30, lalu pengamanan keliling memeriksa keamanan. Saat dicek, normal tidak terjadi apa-apa. Memeriksa secara keseluruhan. Tidak cek satu-satu, melihat gedung sudah tidak ada orang," jelasnya.

Menurutnya, petugas keamanan baru mendengar suara kebakaran ketika berada di lantai satu. Saat itu pengakuan petugas keamanan itu terdengar suara aneh sehingga membuat petugas keamanan memutuskan melakukan pengecekan naik ke lantai atas.

"Ternyata api sudah besar di lantai 3. Mereka cek sekitar, lalu memberi tahu penghuni kost-kostan. Setelah itu, warga yang ada di kostan keluar. Begitu ada kebakaran di lantai tiga, langsung menghubungi PMK, makanya tidak ada korban jiwa," ungkapnya.

Pengakuan petugas keamanan juga ketika ia mengecek ke lantai tiga, lantai dua masih aman tidak ada api. Namun api sudah membesar ketika mereka mengecek di lantai tiga yang membuat pihaknya menelpon petugas pemadam kebakaran (Damkar).

"Mereka tidak tahu api dari mana, mereka hanya melihat api sudah membara di lantai tiga. Kondisi seperti itu pasti panik. Yang jelas api itu masih di lantai tiga saat itu," terangnya.

Baca: 1,5 Jam Sisir Lokasi Kebakaran Malang Plaza, Labfor Polda Jatim Bawa Abu dan Kabel.

Sejauh ini pihaknya belum memintai keterangan dari manajemen pengelola mal. Tetapi sejauh ini dikatakan Bayu, manajemen mal cukup kooperatif dan bahkan mendampingi polisi selama Labfor Polda Jatim melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian.

"Pemilik kios belum kami mintai keterangan. Situasinya masih dalam kena musibah. Kami masih komunikatif, kalau mereka sudah siap, kami akan mintai keterangan. Yang utama kan itu saja. Saksi itu kan yang melihat kebakaran pertama," pungkasnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2340 seconds (0.1#10.24)