Masyarakat Antusias Saksikan Tur Trofi Liga Inggris di Indonesia

Minggu, 12 Maret 2023 - 00:02 WIB
loading...
Masyarakat Antusias...
Pemain sepak bola legendaris Liverpool, Robbie Fowler, menjadi idola Asia Trophy Tour, Sabtu (11/3/2023).
A A A
Pemain sepak bola legendaris Liverpool, Robbie Fowler, menjadi idola Asia Trophy Tour, Sabtu (11/3/2023). Dalam acara ini, trofi tersebut dibawa dua orang pria sebelum dipajang di panggung

Para pengunjung yang tentunya fans Inggris begitu antusias menyaksikan pajangan trofi asli ini. Apalagi saat Fowler muncul di hadapan penggemarnya. Fowler mendapat sambutan meriah.

Mantan pemain Manchester City itu juga sudah mengetahui bahwa betapa fanatiknya para penggemar bola di Indonesia, terutama Liga Inggris. "Saya banyak mendengar tentang Indonesia yang memiliki banyak sekali penggemar sepak bola Liga Inggris," ujar Fowler di salah satu mal di Jakarta.

Fowler mengaku bersemangat sekali untuk datang ke Indonesia dan merupakan suatu kerhomatan dapat bertemu langsung dengan para penggemar Liga Inggris di sini.

Baca juga: Bentrok Antarperguruan Silat di Ngawi, 3 Pelaku Penganiayaan Ditangkap

Acara Asia Trophy Tour diinisiasi salah satu perusahaan pengelola SPBU (bp) dan jenama oli ternama di Indonesia (Castrol). Kedua perusahaan ini berkolaborasi sehingga turut bekerja sama dengan Premier League.

Menurut Direktur Marketing bp-AKR, Vanda Laura, alasan Fowler dihadirkan dalam acara ini karena basis suporter Liverpool di Indonesia cukup besar.

"Ini hari yang kami tunggu-tunggu. Bp dan Castrol dalam acara bp dynamic duo bisa menyelenggarakan nonton bareng sekaligus juga menghadirkan Fowler dan trofi asli Liga Inggris," kata Vanda.

Dia menambahkan, rangkaian acara tersebut tak berakhir sampai di sini saja. Para undangan berkesempatan untuk nonton bareng pertandingan Bournemouth kontra Liverpool bersama Fowler.

Sementara Direktur Marketing Castrol Indonesia, Augustnine Adrianto mengatakan, telah menjadi komitmennya memberikan yang terbaik kepada para pelanggan.

"Berbekal kesuksesan kampanye marketing 360 antara Castrol dan Liga Inggris di tahun 2022 lalu, yaitu Castrol Golden Goal, di tahun 2023 ini kami berkolaborasi bersama bp. Melalui program kolaborasi ini, kami ingin menawarkan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan kepada para pelanggan bp dan Castrol," ujarnya.

"Pada kesempatan hari ini, kami sangat senang karena dapat mengadakan acara bp Castrol Premier League Trophy Tour 2023, yang merupakan bagian dari lawatan global Castrol setelah Dubai dan Thailand. Kehadiran Robbie Fowler dan Piala Premier League tentunya menjadi momen berharga dan membanggakan bagi kami," tuturnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6443 seconds (0.1#10.140)