Geruduk Gudang E-commerce, Warga Depok Minta Perusahaan Pekerjakan Tenaga Lokal

Senin, 23 Januari 2023 - 15:36 WIB
loading...
Geruduk Gudang E-commerce,...
Ratusan warga menggeruduk gudang salah satu perusahaan e-commerce di Jatijajar, Tapos, Depok menuntut agar perusahaan tersebut mempekerjakan masyarakat sekitar.Foto/SINDOnews/R Ratna Purnama
A A A
DEPOK - Ratusan warga menggeruduk gudang salah satu perusahaan e-commerce di Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Tapos, Depok. Warga menuntut agar perusahaan tersebut mempekerjakan masyarakat sekitar sebagai karyawan.

“Kami menuntut penyerapan tenaga kerja lokal sebesar 30% dijalankan untuk lingkungan,” kata perwakilan pendemo, Heri Mustari pada Senin (23/1/2023). Selama ini kata dia, warga tidak mendapat informasi soal lowongan pekerjaan.

Informasi tersebut didapat dari sosial media dan media online. Warga hanya mendapat informasi pekerjaan kalau ada acara tertentu saja.
“Kalau pun ada, itu juga hanya event saja yang dua hari atau seminggu selesai. Kami menuntut lebih jauh lagi, minimal ada kesempatan menjadi karyawan dari warga Jatijajar,” ujarnya.

Heri menuturkan, sesuai kesepakatan sebelum pembangunan gudang, perusahaan e-commerce tersebut akan mempekerjakan 30% warga sekitar. “Kami ingin keberadaan mereka di sini benar-benar membawa manfaat untuk warga dan lingkungan, seperti Posyandu, Karang Taruna, PKK, dan sebagainya,” tuturnya.

Ketua RW 09 Kelurahan Jatijajar, Ahmad Tugidi menambahkan, seharusnya keberadaan perusahaan besar di lingkungan bisa memberi sisi positif bagi warga. Namun yang terjadi malah sebaliknya karena air tanah warga menjadi diserap habis-habisan.

“Air disedot habis-habisan, bising dan gangguan lainnya. Warga malah menjadi penonton dan tidak ada kontribusinya untuk lingkungan,” katanya.

Sementara itu, Kapolsek Cimanggis Kompol Fatimah mengatakan, demo berjalan kondusif. Sebanyak 200 warga melakukan orasi di depan pintu masuk gudang.

“Tuntutan mereka minta sesuai kesepakatan awal pembangunan untuk penyerapan tenaga kerja 30% agar masyarakat menjadi karyawan. Demo berlangsung kondusif dan perwakilan warga sudah masuk ke dalam untuk mediasi,” ucapnya.

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jelang Lebaran, Ratusan...
Jelang Lebaran, Ratusan Warga Desa Gading Mojokerto Unjuk Rasa Tuntut Pencairan Tabungan Koperasi
Aksi Donor Darah MNC...
Aksi Donor Darah MNC Peduli dan PMI Depok, Warga: Bermanfaat bagi Masyarakat Membutuhkan
FKPPI Dorong Pemerintah...
FKPPI Dorong Pemerintah Buka Lapangan Pekerjaan dan Entaskan Kemiskinan
Demo Ribuan Orang di...
Demo Ribuan Orang di Malang: Kritik Efisiensi Prabowo-Gibran, Foto Dibakar hingga Tuntut Keadilan
Ratusan Warga Stop Paksa...
Ratusan Warga Stop Paksa Tambang Nikel di Halmahera Selatan
Isu Penghentian PSN...
Isu Penghentian PSN PIK 2, Sekuriti: Nyari Pekerjaan Sekarang Susah
Pengosongan Lahan UIII...
Pengosongan Lahan UIII Tahap IV di Depok Berjalan Lancar
Warga Blok A Cinere...
Warga Blok A Cinere Estate Depok Demo Tolak Jembatan di Atas Kali Grogol
Viral Bak Spiderman...
Viral Bak Spiderman Anggota Dishub Depok Naik di Bumper Depan Pikap, Begini Kronologinya
Rekomendasi
Mudik Bebas Drama? Suzuki...
Mudik Bebas Drama? Suzuki Siapkan 70 Bengkel Siaga Mudik Lebaran 2025
PGN-Krakatau Steel Kembangkan...
PGN-Krakatau Steel Kembangkan Infrastruktur LNG di Kawasan Pelabuhan
Rapor Merah Bursa Saham...
Rapor Merah Bursa Saham Sepekan: IHSG Ambles 1,81%, Kapitalisasi Pasar Turun Rp215 T
Berita Terkini
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
25 menit yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
2 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
3 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
3 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
4 jam yang lalu
Infografis
NASA Minta Penduduk...
NASA Minta Penduduk Bumi Siaga 1, Kondisi Alam Semesta Tak Stabil
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved