Bendera Merah Putih Sepanjang 5.005 Meter Terbentang di Losari

Rabu, 17 Agustus 2022 - 16:14 WIB
Suasana Peringatan HUT RI di Anjungan Pantai Losar Kota Makassar, Rabu, (17/08/2022). Foto: Sindonews/Maman Sukirman
MAKASSAR - Bendera Merah Putih sepanjang 5.005 meter terbentang di Anjungan Pantai Losari Makassar. Pembentangan bendera itu merupakan rangkaian dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia, pada 17 Agustus 2022.

Bendera itu dibentangkan tepat di atas Pelataran Bugis Makassar oleh 1.000 personel gabungan dari Dinas Perhubungan, Dinas Pemadam Kebakaran, Satuan Polisi Pamong Praja dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah.

Totalnya, ada 77 bendera dengan panjang masing-masing 65 meter. Sehingga jika disatukan, total panjang bendera mencapai 5.005 meter.





Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengungkapkan, pembentangan bendera itu merupakan salah satu tradisi Pemerintah Kota Makassar untuk menghadirkan perayaan khas pada setiap momen HUT RI . Pembentangan bendera itu dimaknai dengan semangat persatuan dalam menghadapi tantangan ke depan.

"Maknanya semangat persatuan. Tantangan ke depan tidak ringan, tapi dengan semangat yang kuat, solidaritas yang kuat, kita bisa mengarungi tantangan masa depan seperti ombak merah putih yang kita lihat," ungkap Danny sapaanya.

Diketahui, pembentangan bendera ini dilakukan usai pelaksanaan upacara sakral peringatan detik-detik proklamasi, di Pelataran Anjungan City of Makassar, Rabu (17/2022).

Upacara itu dipimpin langsung oleh Danny Pomanto yang bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sementara yang bertindak sebagai Perwira Upacara adalah Kapten Sus Muslimin dan Komandan Upacara adalah Mayor Ter Zaki Mustofa.

Pengibaran bendera merah putih dilakukan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Makassar tahun 2022 yang telah dikukuhkan belum lama ini.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content