TNI AL Amankan 20 TKI Ilegal dari Malaysia di Perairan Asahan

Minggu, 26 April 2020 - 21:06 WIB
Terpisah, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) I Belawan, Laksma TNI Abdul Rasyid mengatakan, TNI AL tidak akan mengendorkan pengawasan terhadap jalur-jalur masuk secara Ilegal melalui laut. Patroli rutin, Patroli intelijen tetap dilakukan dan bahkan intensitasnya dinaikan.

"Kita tidak akan mengambil resiko besar pada waktu seperti saat ini, dimana Negara sedang mewaspadai Pandemi Covid-19. Terutama penyebarannya yang dikhawatirkan datang dari luar negeri. Patroli terus kita tingkatkan, khususnya di tempat yang disinyalir menjadi jalur masuk secara Ilegal" tegasnya

TNI Cek Suhu Tubuh

Selain penyelundupan TKI Ilegal yang akhir-akhir ini marak terjadi, TNI AL juga tetap mewaspadai kemungkinan penyelundupan lainnya seperti barang komoditi maupun Narkoba. Seperti diketahui, jalur laut juga merupakan sarana penyelundup dalam memasukan barang haram dari luar negeri ke Indonesia.

"Jalur laut masih merupakan jalur primadona bagi penyelundup Narkoba memasuki Indonesia melalui wilayah Sumatera Utara. Sebagai ujung tombak di Wilayah Sumut, Lantamal I serta lanal-lanal jajaran tentunya akan tetap waspada dengan tetap disiplin melakukan patroli di masing-masing wilayah kerja," ucapnya. (BACA JUGA: Hujan Deras Akibatkan Banjir Bandang di Mandailing Natal)

Segala sesuatu yang berkaitan dengan hal ilegal, kata Danlantamal, semua akan ditangkap. Semua akan diproses dan tentunya seperti penangkapan TKI Ilegal pada masa pandemi Korona seperti ini tetap akan kita jalankan prosedur tambahan penanganan.

"Prosedur tambahan Penanganan Covid-19 secara disiplin tetap kita terapkan. Personel lapangan juga sudah kita bekali dengan pengetahuan penanganan dalam menangani kejadian penangkapan kapal khususnya penyelundupan TKI Ilegal," ujarnya.
(vit)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content