Dinas Kesehatan Bantaeng Antisipasi Penyakit Hepatitis Akut

Senin, 09 Mei 2022 - 17:46 WIB
Pasien di rumah sakit itu terpantau padat. Sekedar diketahui, mesti cuti lebaran, aktivitas di RSUD Bantaeng tetap berlaku secara normal. Pelayanan di rumah sakit ini tetap terbuka selama 24 jam.

Direktur RSUD Bantaeng, dr Sultan yang ikut mendampingi pemantauan itu menyebut ada banyak pasien yang masuk sejak dua hari setelah lebaran. Bahkan, peningkatan jumlah pasien yang datang mencapai puncaknya pada empat hari setelah hari raya idul fitri.



"Dari data IGD, jumlah pasien darurat yang masuk itu mencapai puncaknya di hari ke empat lebaran. Jumlah pasien di IGD itu mencapai 59 orang," jelas dr Sultan.

Ada berbagai macam penyakit pasien yang masuk ke rumah sakit itu. Mulai dari penyakit karena makanan, kolesterol hingga kecelakaan lalu lintas.

Bupati Bantaeng, Ilham Azikin mendatangi beberapa titik di Rumah sakit untuk memastikan pelayanan rumah sakit tetap berjalan prima. Di IGD, dia menemui beberapa dokter dan memastikan kondisi pelayanan IGD tetap berjalan lancar. Dia juga mengingatkan agar semua pasien yang datang dilayani dengan baik, meski itu adalah pasien dari daerah tetangga.

"Pasien dari manapun, kalau dia datang tetap dilayani. Jangan ada yang dibiarkan," jelas Ilham Azikin.

Dia juga mengingatkan kepada dokter untuk memberikan pelayanan yang baik untuk pasien hepatitis. Apalagi, sudah ada protokol penanganan yang telah dikeluarkan untuk penyakit hepatitis.

"Pasien Hepatitis belum ada kasus ya, kalau belum ada tetap siaga. Kalau nanti ada ditemukan, laksanakan penanganan sesuai dengan prosedur tetapnya," jelas dia.

Dalam kesempatan iyu, Ilham Azikin tak lupa pula mengecek kesehatan para tenaga medis yang sedang bekerja. Dia berharap, para petugas medis tetap dalam kondisi prima saat bertugas.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More