Gubernur Sulsel: Rp 414,5 Miliar Telah Dialokasikan untuk Soppeng

Senin, 28 Maret 2022 - 12:16 WIB
Pemprov Sulsel memberikan bantuan bibit kakao kepada Pemkab Soppeng. Selain itu, Pemprov juga telah mengalokasikan Rp414,5 miliar untuk infrastruktur di Soppeng. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan ( Pemprov Sulsel ) telah mengalokasikan bantuan anggaran untuk pembangunan infrastruktur Kabupaten Soppeng dengan alokasi sebesar Rp414,5 miliar pada periode tahun 2019-2022.

Hal itu disampaikan oleh Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman pada perayaan 761 Tahun Kabupaten Soppeng yang digelar di Lapangan Gasis, Watansoppeng, Kabupaten Soppeng, Minggu (27/3/2022).

Khusus tahun 2022 ini, alokasi anggaran untuk Kabupaten Soppeng mencapai Rp 194,5 miliar yang juga diperuntukkan bagi pembangunan infrastruktur.



"Alhamdulillah, Rp 414,5 miliar yang telah kita alokasikan (2019-2022) untuk Kabupaten Soppeng. Termasuk di dalamnya tahun 2022 ini kita alokasikan Rp 194,5 miliar untuk menangani sejumlah pembangunan infrastruktur," katanya.



Diantaranya, lanjutan penanganan ruas jalan Pekkae-Takkalalla yang menghubungkan Kabupaten Soppeng dan Kabupaten Barru; ruas jalan Takkalasi-Bainange-Lawo yang menghubungkan kabupaten Barru dan Kabupaten Soppeng; lanjutan pembangunan jembatan sungai Walemping dalam mendukung ruas Takkalasi-Bainange-Lawo.

Selain itu, kelanjutan pembangunan jembatan sungai Pacongkang juga dianggarkan Pemprov pada tahun 2022 dengan nilai sebesar Rp 66,5 miliar yang akan menghubungkan Kabupaten Soppeng dan Kabupaten Bone .

Serta jalan HR tinggi yang kembali dilanjutkan yaitu ruas Soppeng-Batas Sidrap dan ruas Cabbenge-Soppeng. Termasuk penanganan pada ruas jalan Takkalalla-Cabbenge-Salaonro yang tahun ini dialokasikan Rp 19,3 Miliar.

Dukungan dari Pemkab Soppeng dan masyarakat memberikan kelancaran pembangunan yang dilakukan oleh Pemprov Sulsel.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content