21 Tim Esport Berebut 16 Tiket ke Liga 1 Kill The LAst Surabaya

Senin, 21 Maret 2022 - 09:40 WIB
Komunitas esport yang tergabung dalam Kill The LAst Surabaya menggelar turnamen untuk menyaring pemain PUBG terbaik.Foto/ist
SURABAYA - Komunitas esport yang tergabung dalam Kill The LAst Surabaya menggelar turnamen bertema Surabaya Esport League yang akan menyaring pemain PUBG terbaik untuk masuk menjadi tim di Liga 1. Surabaya Esport League ini adalah kasta tertinggi esport untuk wilayah Surabaya raya.

Menurut penanggung jawab turnamen yang juga perwakilan Kill The LAst Surabaya Rizky Darmawan Priyambodo, saat ini sudah ada 21 tim yang mengikuti babak kualifikasi. Dari jumlah itu akan diambil 16 tim yang nantinya akan lolos ke liga 1 Surabaya Esport League.

Baca juga: Usai Hujan Lebat Ratusan Rumah di Bojonegoro Terendam Banjir



"Ada banyak tim yang mendaftar untuk ikut kualifikasi, tapi kami saring dulu akhirnya dapat 21 tim, kami melihat kualitas mereka juga seperti apakah tim atau komunitas ini sudah matang atau belum," jelas Rizky Darmawan Priyambodo, dalam rilisnya, Senin (21/3/2022).

Tim-tim yang mendaftar ini banyak dari wilayah Surabaya, kemudian Pasuruan, Sidoarjo, Gresik dan wilayah sekitarnya. Ada juga tim yang sebelumnya juara di tingkat regional Jawa Timur juga ada yang lolos ke babak kualifikasi ini.

"Kami sengaja membuat tier atau tingkatan dalam tim esport di Surabaya, tujuannya tentunya juga kami memberikan kesempatan kepada tim-tim lain untuk ikut dalam turnamen kami Kill The LAst," jelasnya.

Selain untuk meningkatkan kualitas esport di Surabaya, selama ini kata dia ada banyak tim yang takut bertarung dalam turnamen karena lawannya tim-tim besar. Akibatnya, pemenang dalam beberapa turnamen hanya didominasi oleh tim-tim tertentu.

Dengan adanya Liga 1, Liga 2, dan seterusnya ini turnamen akan lebih kompetitif dan makin meningkatkan skill masing-masing tim esport di Surabaya. Kesempatan untuk ikut turnamen untuk tim tier 2 juga akan lebih terbuka.

Nantinya Kill The LAst akan membagi untuk turnamen yang hadiahnya Rp2 juta ke bawah maka yang boleh ikut adalah tim di bawah Liga 1 atau tier 2. Untuk turnamen yang berhadiah di atas Rp2 juta maka yang ikut adalah tim Liga 1.

"Setelah mendapatkan 16 tim dalam Liga 1, nanti turnamen akan rutin berjalan, sebulan bisa ada 48 match atau laga. Untuk babak kualifikasi sudah mulai berjalan minggu ini sampai dengan 27 Maret 2022 nanti," ungkapnya.

Koordinator Kill The LAst Surabaya Affan Harris Shofwanadi mengatakan pihaknya akan memberikan wadah untuk para gamers di wilayah Surabaya. Selama ini kata dia antusiasme para peserta dalam setiap turnamen Kill The LAst selalu meningkat, karena itu kini sudah dibuatkan wadah Surabaya Esport League khusus PUBG.

"Dengan adanya Liga 1 ini kualitas semakin meningkat, kesempatan bagi tim untuk berkembang juga makin besar. Harapannya akan muncul bibit-bibit pemain esport dari Surabaya dan kelak akan menjadi pemain profesional," ungkapnya.
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content