Para Demonstran di New York Diminta Lakukan Tes COVID-19

Jum'at, 05 Juni 2020 - 14:19 WIB
Gubernur New York Andrew M. Cuomo Foto: Tayfun Co?kun/Anadolu Agency
NEW YORK - Para demonstran di New York yang bergabung dengan protes atas kematian George Floyd, diminta untuk mengikuti tes COVID-19.

Ini disampaikan Gubernur New York Andrew Cuomo pada hari Kamis, (04/05/2020) waktu setempat. Ia mendesak para demonstran mengikuti tes.

Berbicara di konferensi pers hariannya, Cuomo mengatakan sekitar 30.000 orang telah mengambil bagian dalam protes di seluruh negara bagian menuntut keadilan atas pembunuhan pria kulit hitam tak bersenjata dalam tahanan polisi.



Dari mereka, 20.000 terlibat dalam aksi unjuk rasa di New York City.



"Ini adalah angka besar," kata Cuomo, menambahkan para pengunjuk rasa memiliki tugas sipil untuk melakukan tes COVID-19.

"Bertanggung jawab, dapatkan tes," kata gubernur dilansir Anadolu Agency, Jumat, (05/06/2020).

Para pengunjuk rasa berhadapan dengan polisi berhadapan dan melewatkan pedoman jarak sosial saat COVID-19 terus mengambil lebih banyak nyawa di seluruh AS.

Pada hari Kamis, wabah telah menewaskan lebih dari 108.000 orang di AS dan menginfeksi lebih dari 1,8 juta lainnya, menurut penghitungan berjalan oleh Universitas Johns Hopkins.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content