Gerakan Minat Baca di Kabupaten Enrekang Diharap Jadi Role Model

Rabu, 10 November 2021 - 17:43 WIB
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel, Moh Hasan saat melantik Pengurus Daerah Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Kabupaten Enrekang periode 2021-2025. Foto: Istimewa
ENREKANG - Gerakan minat baca di Kabupaten Enrekang diharap bisa menjadi role model di sejumlah daerah di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel, Moh Hasan saat melantik Pengurus Daerah Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Kabupaten Enrekang periode 2021-2025, dan Forum Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Enrekang Rabu, (10/11/2021).





Hasan mengapresiasi pemerintah Kabupaten Enrekang, karena Bupati Muslimin Bando genjar perjuangkan literasi di daerah yang dipimpinnya. Bahkan dirinya memuji kepengurusan GPMB dan TMB Enrekang yang Role Model.

"Enrekang luar biasa, kepengurusan GPMB dan TMB sangat luar biasa. Dan menjadi Role Model, semoga jadi contoh bagi Dinas Perpustakaan lainnya di Sulawesi Selatan. Tentu tak lepas dari peran aktif Bupati dalam perjuangkan literasi," ujarnya.

Rencananya Hasan pimpin rombongan dari seluruh perwakilan Dinas Perpustakaan Se-Sulsel untuk hadiri Gempur Pustaka yang dipusatkan Di Rantepao, Toraja Utara.

Bupati Enrekang Muslimin Bando , mengaku berterima kasih karena rombongan Dinas Perpustakaan Provinsi dan beberapa kabupaten kota di Sulsel ingin mampir di Enrekang.

"Saya sangat berharap rombongan mampir dulu di Enrekang sebelum ke Toraja. Alhamdulilah diterima, sekalian melantik pengurus daerah GPMB dan TBM, juga kita melepas secara langsung semua rombongan menuju Toraja Utara," ujar Muslimin.

(agn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content