Pemkot Makassar Siapkan Anggaran Bantuan Tak Terduga Rp50 Miliar

Senin, 21 Desember 2020 - 07:43 WIB
Rahmat mengaku sisa anggaran BTT masih akan membantu tiga OPD yang saat ini fokus menangani Covid-19 . Itupun jika mereka masih membutuhkan. Apalagi tidak semua dana BTT yang dicairkan digunakan.



Dia mencontohkan Dinas Sosial Kota Makassar, dari Rp52,45 miliar anggaran yang diberikan masih tersisa kurang lebih Rp19 miliar dan dikembalikan ke kas daerah.

"Kita siap anggaran, jadi kalau mereka butuh kita berikan sampai akhir tahun. Kalau tidak maka jadi SiLPA," ujar dia.

Data yang dihimpun, total BTT penyesuaian APBD 2020 sebesar 262,5 miliar. Sumber dana ini berasal dari BTT tahun 2020 Rp30 miliar, Silpa 2019 Rp149,7 miliar dan beberapa item dari rasionalisasi anggaran Dana Kelurahan, Insentif Daerah (DID) dan PAD Rp83,2 miliar.

Pj Wali Kota Makassar, Prof Rudy Djamaluddin mendesak ketiga OPD untuk memaksimalkan serapan anggaran yang telah dialokasikan. Termasuk dana penanganan Covid-19 yang telah dicairkan ratusan miliar.

"Kita tekan dan minta segera lakukan langkah-langkah strategis. Karena rambu-rambu pelaksanaan anggaran sudah jelas, harusnya tidak ada keraguan dalam memanfaatkan anggaran yang telah teralokasi didalam APBD," tegas dia.

(agn)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content