Lawan COVID-19, Pjs Gubernur Fatoni Kunjungi Seluruh Paslon Gubernur dan Wagub Sulut

Kamis, 22 Oktober 2020 - 10:36 WIB
Lawan COVID-19, Pjs Gubernur Fatoni Kunjungi Seluruh Paslon Gubernur dan Wagub Sulut. Foto/Ist
MANADO - Pjs Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Agus Fatoni bersama Forkopimda Sulut melakukan kunjungan kerja ke seluruh paslon Gubernur dan Wagub Sulut untuk melawan penyebaran COVID-19 selama pilkada.

Kunjungan diawali ke paslon nomor urut satu Christiany Eugenia Paruntu dan Sehan Salim Landjar di Manado, Rabu (21/10/2020).

Selain menyambangi paslon nomor urut satu, pada Kamis (22/10/2020), Pjs Gubernur Fatoni juga akan menyambangi paslon nomor urut dua Vonny Aneke Panambunan dan Henrry Runtuwene serta paslon nomor urut tiga Olly Dondokambey dan Steven O.E. Kandouw.



Kunjungan kerja ini bertujuan untuk memantau penerapan protokol kesehatan 4M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menjauhi kerumunan) yang diterapkan oleh setiap pasangan calon dalam rangka memutus mata rantai penyebaran COVID-19 selama pilkada.

Serta, secara door to door membagikan APD dan adu gagasan penangan COVID-19 termasuk dampak sosial ekonomi. Pada kesempatan tersebut Fatoni mengapresiasi penerapan protokol kesehatan yang telah diterapkan paslon nomor urut satu.

Fatoni juga melakukan diskusi terkait penerapan protokol kesehatan selama berkampanye nanti, agar selalu menerapkan protokol kesehatan yang ketat. (Baca juga: Dengarkan Aspirasi Masyarakat, PKPI Tegaskan Dukung Olly-Steven)

"Kami mengimbau kepada paslon agar dalam masa pilkada ini untuk terus menjaga kondusifitas di Sulut yang terkenal dengan toleran, aman dan damai," ungkapnya.

Kunjungan Agus Fatoni ke Rumah Kemenangan CEP SEHAN bertepatan dengan perayaan HUT partai Golkar di Sulut yang dilaksanakan di Gedung Kemenangan. (Baca juga: Survei Charta Politika, Elektabilitas Joune Ganda-Kevin Lotulung Tertinggi)

Hadir menemani gubernur unsur Forkopimda Provinsi Sulawesi Utara. Ketua DPD Partai Golkar Sulut Christiany Eugenia Paruntu atas nama Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Pjs. Gubernur Sulut, unsur Forkopimda dan undangan pada kegiatan HUT ke-56 Golkar. "HUT kali ini dilaksanakan dalam suasana sederhana akibat pandemi covid-19," Kata Christiany.
(boy)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content