Lakukan Rapid Test, 20 Legislator Gowa Reaktif COVID-19

Kamis, 07 Mei 2020 - 09:48 WIB
20 Anggota DPRD Gowa dinyatakan reaktif rapid test. Foto: Ilustrasi
SUNGGUMINASA - Sebanyak 20 legislator di Kabupaten Gowa dinyatakan reaktif COVID-19 berdasarkan pemeriksaan rapid test di Kantor DPRD Gowa, Jalan Masjid Raya, Sungguminasa, Selasa (5/5/2020) kemarin.

Koordinasi Satgas Lawan Covid-19 DPRD Gowa Muh Ramly Sidiq mengatakan, pemeriksaan rapid test itu diikuti sekitar 30-an legislator.

"80 persen diantaranya dinyatakan reaktif. Dari 30-an yang ikut rapid test, hampir 20 orang dinyatakan reaktif," ungkapnya, Kamis (7/5/2020).

Meski demikian, pihak DPRD Gowa meragukan alat yang digunakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa.

Legislator Fraksi PPP ini menilai, hasil pemeriksaan rapid test yang dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa tidak akurat.



Untuk itu, ke 20 anggota DPRD Gowa yang dinyatakan reaktif tersebut memutuskan melakukan rapid test ulang kembali setelah pemeriksaan tersebut.

Sebagian cari klinik dan dokter untuk memeriksa rapid test. "Hasilnya negatif. Saya ragukan alat yang digunakan Dinas Kesehatan Gowa," ujarnya.

Ketua Komisi IV DPRD Gowa ini melanjutkan, 20 anggota DPRD Gowa yang dinyatakan reaktif Covid-19 itu juga sudah mengikuti pemeriksaan swab.
(agn)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More