Gubernur Sulsel Beri Peluang Bioskop Buka Lagi dengan Protokol Ketat

Sabtu, 29 Agustus 2020 - 11:08 WIB
Sejak sepekan terakhir, penambahan kasus positif COVID-19 sudah rata-rata di bawah 100 tiap harinya. Sebaliknya, angka kesembuhan pasien semakin membaik dengan peningkatan yang signifikan tiap harinya. Terhitung sejak tanggal 22-28 Agustus, total kasus positif COVID-19 tercatat sebanyak 380 orang. Sementara angka kesembuhan terus meningkat dengan akumulasi total 699 pasien sembuh selama sepekan terakhir.

Dengan demikian, hingga per tanggal 28 Agustus 2020, total akumulasi kasus positif COVID-19 dilaporkan telah mencapai 11.748 orang. Dimana 9.002 diantaranya telah dinyatakan sembuh, dan 358 meninggal. Sedangkan 2.388 orang sisanya masih sementara dirawat, baik di rumah sakit, dan sebagian besar lewat program isolasi mandiri terpusat.

Sementara itu, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Sulsel, Husni Thamrin menambahkan, laju penularan COVID-19 cenderung mulai terkendali. Angka Rt yang sudah sepekan terakhir bertahan di bawah 1, menjadi salah satu indikatornya.

Angka Rt yang bertahan di bawah 1, memberi dampak pada penurunan jumlah kasus harian. "Rt Sulsel sudah 16 hari dibawah 1. Artinya 1 orang penderita tidak lagi menulari 1 orang. Jika ini terus bertahan maka jumlah kasus akan terus menurun," tutur Husni. Baca Lagi : Pemprov Susun Pedoman Protkes untuk Digunakan di Kabupaten/Kota se-Sulsel
(sri)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content