Ganjar Pranowo Bercanda saat Lihat Sapi Kurban di Wedomartani Sleman: Podo-podo Bantenge
Senin, 17 Juni 2024 - 10:32 WIB
SLEMAN - Mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo , memeriahkan suasana Iduladha dengan candaan segarnya saat meninjau sapi kurban di Masjid Salman, Wedomartani, Depok, Sleman. Ganjar, yang tinggal tak jauh dari masjid tersebut, tampak berbaur dengan warga usai melaksanakan salat Idul Adha.
Seusai salat, Ganjar terlihat bercengkerama dengan warga dan pengurus masjid sambil mengamati tiga ekor sapi kurban. "Ini sapinya besar-besar, ya," ujar Ganjar, disambut dengan jawaban hangat dari pengurus masjid, "Sapinya sehat, besar-besar, Pak Ganjar."
Suasana semakin cair saat Ganjar mengomentari salah satu sapi yang berukuran lebih besar dari dua ekor lainnya. Dengan senyum khasnya, ia melontarkan candaan yang mengundang tawa warga, "Podo-podo bantenge (sama-sama bantengnya)," mengacu pada logo partai PDI Perjuangan yang identik dengan banteng.
Momen kebersamaan ini tidak hanya diisi dengan percakapan ringan, tetapi juga dengan foto bersama. Ganjar yang dikenal ramah, melayani permintaan warga untuk berfoto, terutama anak-anak dan orangtua mereka yang antusias mengabadikan momen tersebut.
Sekitar pukul 07.15 WIB, Ganjar bersama istri, Siti Atiqoh Supriyanti, dan anaknya, Zinedine Alam Ganjar, berjalan kaki kembali ke rumah mereka. Kehadiran Ganjar di tengah masyarakat pada momen Idul Adha ini menambah semarak perayaan dan menunjukkan kedekatannya dengan warga sekitar.
Seusai salat, Ganjar terlihat bercengkerama dengan warga dan pengurus masjid sambil mengamati tiga ekor sapi kurban. "Ini sapinya besar-besar, ya," ujar Ganjar, disambut dengan jawaban hangat dari pengurus masjid, "Sapinya sehat, besar-besar, Pak Ganjar."
Suasana semakin cair saat Ganjar mengomentari salah satu sapi yang berukuran lebih besar dari dua ekor lainnya. Dengan senyum khasnya, ia melontarkan candaan yang mengundang tawa warga, "Podo-podo bantenge (sama-sama bantengnya)," mengacu pada logo partai PDI Perjuangan yang identik dengan banteng.
Momen kebersamaan ini tidak hanya diisi dengan percakapan ringan, tetapi juga dengan foto bersama. Ganjar yang dikenal ramah, melayani permintaan warga untuk berfoto, terutama anak-anak dan orangtua mereka yang antusias mengabadikan momen tersebut.
Baca Juga
Sekitar pukul 07.15 WIB, Ganjar bersama istri, Siti Atiqoh Supriyanti, dan anaknya, Zinedine Alam Ganjar, berjalan kaki kembali ke rumah mereka. Kehadiran Ganjar di tengah masyarakat pada momen Idul Adha ini menambah semarak perayaan dan menunjukkan kedekatannya dengan warga sekitar.
(hri)
tulis komentar anda