Menghilang, Kim Jong-un Diduga Tak Bisa Berdiri

Kamis, 30 April 2020 - 05:55 WIB
Pemimpin Korea Utara belum terlihat di depan umum sejak 11 April dan setelah ketidakhadirannya selama perayaan ulang tahun pendiri Korut pada 15 April.

Menghilangnya Kim Jong-un dari publik itulah yang memicu rumor bahwa dia tidak sehat atau bahkan meninggal.

Laporan media yang bertentangan, berdasarkan sumber anonim, menyatakan bahwa Kim Jong-un "dalam bahaya besar setelah operasi" atau telah menjalani operasi kardiovaskular, tetapi sedang memulihkan diri dan menerima perawatan.

Penasihat Kebijakan Luar Negeri Korea Selatan Moon Jae-in, Moon Chung-in, menolak laporan negatif tentang kondisi Kim Jong-un. Dia bersikeras bahwa pemimpin Korut itu masih hidup dan sehat.

Presiden AS Donald Trump sebelumnya mengatakan dia memiliki "gagasan yang sangat bagus" tentang status Kim Jong-un, tetapi mengatakan dia tidak bisa membicarakannya sekarang.
(boy)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content