Ini 3 Pesan Natal Gubernur Olly kepada Umat Kristiani

Minggu, 25 Desember 2022 - 05:01 WIB
loading...
Ini 3 Pesan Natal Gubernur...
Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey menyampaikan tiga pesan Natal kepada seluruh umat Kristiani di wilayah yang dipimpinnya. Foto: MPI/Subhan Sabu
A A A
MANADO - Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey menyampaikan tiga pesan Natal kepada seluruh umat Kristiani di wilayah kepemimpinannya untuk melakukan hal-hal yang bermakna dengan dinafasi semangat Natal.

Pertama, Gubernur Olly berpesan untuk melibatkan diri secara proaktif dalam berbagai upaya untuk membangun masyarakat yang damai, memperjuangkan keadilan dan kesejahteraan umum dalam rangka mewujudkan Sulawesi Utara maju dan sejahtera sebagai pintu gerbang Indonesia ke Asia Pasifik.



"Kedua, merayakan Natal dengan penuh kesederhanaan, hindari dan jauhkan diri kita dari perilaku-perilaku konsumtif dan pemborosan yang hanya akan membuat bangunan ekonomi kita rapuh, yang terpenting ada pemberian diri kita untuk semakin dekat dengan Sang putra Natal sebagai pemberi hidup bagi manusia melalui perubahan dan pembaharuan pola hidup ke arah yang lebih baik," tutur Gubernur Olly, Sabtu (24/12/2022).



Ketiga, pada para tokoh-tokoh agama dan umat Kristiani agar dapat menjadi pelopor pemersatu bangsa serta menjadi mitra pemerintah dalam mensolusikan berbagai permasalahan termasuk di dalamnya mendukung lewat doa dan partisipasi aktif berbagai kebijakan dan program pemerintah daerah.

"Sebagai umat Kristiani, kebaikan Tuhan terus kita rasakan hingga memasuki masa akhir tahun 2022. Sebagai pemerintah Sulut, kami bersuka cita karena ada begitu banyak berkat yang Tuhan berikan bagi daerah Bumi Nyiur Melamba,"



Gubernur Olly juga bersyukur Tuhan menolong kerja dan semua bidang kerja dan usaha yang dilakukan untuk meningkatkan aktivitas ekonomi, meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sulut pada pasca pandemi Covid-19 dan mempersiapkan segala sesuatu untuk memasuki tahun baru tahun 2023.

Lebih lanjut kata Gubernur Olly, Natal sesungguhnya menggambarkan kemuliaan Allah yang besar dan dinyatakan melalui kedatangan Yesus Kristus yang membawa damai sejahtera bagi manusia dan dunia
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 4.2017 seconds (0.1#10.24)