Indonesia Ukir Sejarah, Kejuaraan Dunia Esports Bali Masuk Guinness Book World of Record

Kamis, 01 Desember 2022 - 15:31 WIB
loading...
Indonesia Ukir Sejarah, Kejuaraan Dunia Esports Bali Masuk Guinness Book World of Record
Indonesia kembali mengukir sejarah, kali ini Indonesia berhasil menjadikan Kejuaraan Dunia Esports masuk dalam Guinness Book World of Record. (Ist)
A A A
DENPASAR - Indonesia kembali mengukir sejarah, kali ini Indonesia berhasil menjadikan Kejuaraan Dunia Esports masuk dalam Guinness Book World of Record. Masuknya Kejuaraan Dunia Esports yang diadakan di Bali kedalam Guinness Book World of Record karena Kejuaraan Dunia Esports tahun ini menjadi yang terbesar dalam sejarah Esport dengan diikuti oleh 105 negara. Selain itu juga menjadi Kejuaraan Esports terbesar yang diselenggarakan Outdoor.

Hal itu diungkapkan Ketua Harian PB ESI Bambang Sunarwibowo saat jumpa pers di hotel Meruska Nusa Dua Bali, Kamis 1/12/2022.

Menurutnya hal tersebut menjadi suatu kebanggaan dan juga membuktikan bahwa Indonesia dalam hal ini PB ESI secara serius mengembangkan Esports agar dapat semakin diminati dan berprestasi di kancah Internasional.

"PB ESI memiliki komitmen untuk mengembangkan ekosistem Esports yang ada di berbagai Daerah. Oleh sebab itu, PB ESI akan terus melakukan pembinaan sehingga atlet - atlet Esports Indonesia dapat memperoleh prestasi di level Internasional," ujar Bambang.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Presiden International Esports Federation(IESF) Vald Marinescu mengatakan kompetisi kelas dunia Esports World Championship ke-14 di Bali tahun 2022 telah dipersiapkan dengan baik. "Kita mengapresiasi hal tersebut karena kepanitiaan Indonesia sangat baik dalam mempersiapkannya dan membuat para atlet dan delegasi dari berbagai negara nyaman," sebutnya.

Baca: Lolos Verifikasi Faktual, Yuni Astuti: Rumus Perindo DIY 4 Hebat 5 Sempurna.

Vlad juga menilai kejuaraan dunia Esports kali ini yang diadakan oleh Indonesia pantas dimasukkan dalam Guinness Book World of Record karena menjadi yang terbesar dalam sejarah kejuaraan Esports dengan melibatkan banyak negara dan menjadi yang terbesar dibuat di pantai atau outdoor.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1153 seconds (0.1#10.140)