Sejumlah Kepala Keluarga Tolak Pengukuran Tanah Bendungan Jenelata

Selasa, 07 Juli 2020 - 16:56 WIB
loading...
Sejumlah Kepala Keluarga...
Kadis Perkimtan Gowa, Abdullah Sirajuddin usai mengecek progres Pembangunan Bendungan Jenelata di Kecamatan Manuju. Foto: Istimewa
A A A
GOWA - Sejumlah kepala keluarga Desa Tanakaraeng yang menjadi lokasi pembangunan bendungan Jenelata , masih menolak pengukuran tanah untuk proyek pembangunan tersebut.

Sehingga Pemerintah kecamatan hingga pemerintah desa melalui kepala desa terus memberikan pemahaman termasuk pendekatan kepada masyarakat, terkait rencana pengukuran lahan pembangunan Bendung Jenelata.



Bahkan tercatat ada 14 kepala Keluarga (KK) di Desa Tanakaraeng yang saat ini menolak untuk dilakukan pengukuran.

"Kita berharap agar proses pengukuran tanah tetap berjalan sesuai dengan perencanaan awal. Makanya kita minta camat dan kades terus melakukan pendekatan kepada beberapa masyarakat yang menolak tanahnya diukur," kata Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Perkimtan) Gowa, Abdullah Sirajuddin usai mengecek progres Pembangunan Bendungan Jenelata di Kecamatan Manuju, Selasa, (7/7/2020).

Dalam kegiatan ini pihaknya turun langsung bersama Kepala Bidang Pengadaan Tanah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Gowa, Abu Bakar.

Rencana pembangunan Bendungan Jenelata di Kecamatan Manuju masuk dalam tahap pengukuran lahan. Ada dua desa yang akan menjadi lokasi pembangunan bendungan yakni Desa Tanakareng dan Desa Moncong Loe.

Ia mengungkapkan, selama ini masyarakat telah dilibatkan dalam proses sosialisasi pengadaan lahan Bendungan Jenelata.

Bahkan salah satu warga yang menolak diukur lokasinya, ikut bertanya di dalam sosialisasi tersebut. Pihaknya pun berupaya untuk mencarikan solusi yang terbaik agar rencana pembangunan Bendungan Jenelata dapat berjalan sesuai target.

"Kita carikan apa yang menjadi keinginan para pihak yang tidak mau diukur lokasinya. karena di sana sudah ada patok-patok objek. Kita berharap 14 KK ini bisa segera dilakukan pengukuran karena menurut informasi objek tersebut ada di bawah bendungan yang nantinya akan dilakukan kegiatan-kegiatan," tambahnya.

Bang Doel sapaan Abdullah Sirajuddin mengatakan, proses pengukuran lahan Bendungan Jenelata berlangsung dengan cepat. Bahkan menurutnya sudah melampaui target bidang dari perencanaan.

"Hari ini kita berada di lokasi pengukuran dan capaian bidang yang sudah diukur ini melampaui target dan Insya Allah hari ini terakhir di Desa Tanakaraeng, besok kita akan bergerak ke desa Moncong Loe lagi," ujarnya.

Baca Juga: Dana Rp450,3 M Disiapkan untuk Pembebasan Lahan Bendungan Jenelata
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Atasi Stunting, Pj Gubernur...
Atasi Stunting, Pj Gubernur Kaltim Resmikan Rehabilitasi Bendungan Babulu
Progres Capai 96%, Bendungan...
Progres Capai 96%, Bendungan Rukoh Siap Dukung Kedaulatan Pangan di Aceh
Bangun Bak Air, Waskita...
Bangun Bak Air, Waskita Karya Tingkatkan Akses Air Bersih bagi Warga Desa Oenino
Resmikan Bendungan Margatiga,...
Resmikan Bendungan Margatiga, Jokowi Dorong Peningkatan Produktivitas Petani di Lampung Timur
Presiden Jokowi Resmikan...
Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Pamukkulu di Takalar, Telan Anggaran Rp1,6 Triliun
Tanggul Bendungan Cisurog...
Tanggul Bendungan Cisurog Jebol, Petani Pandeglang Keluhkan Kekurangan Pasokan Air
Kisah Mpu Sindok dan...
Kisah Mpu Sindok dan Selirnya Perintahkan Penduduk Bangun 3 Bendungan
Awas! 5 Pintu Air di...
Awas! 5 Pintu Air di Waduk PLTA Koto Panjang Riau Dibuka
Selidiki Kasus Korupsi...
Selidiki Kasus Korupsi Bendungan Margatiga, Polda Lampung Sita Barang Bukti Rp9,3 Miliar
Rekomendasi
Mengapa Ganti Ban Sebelum...
Mengapa Ganti Ban Sebelum Mudik Itu Penting?
Power Bank Natrium-Ion:...
Power Bank Natrium-Ion: Lebih Ramah Lingkungan, Lebih Aman, Lebih Tahan Lama dari Lithium-Ion!
Kocak! Gara-gara Umpan,...
Kocak! Gara-gara Umpan, Ole Romeny vs Marselino Ferdinan Berdebat
Berita Terkini
Beredar Video Undangan...
Beredar Video Undangan Judi Sabung Ayam Sebelum 3 Polisi Tewas saat Penggerebekan
16 menit yang lalu
Satu Warga Sipil Jadi...
Satu Warga Sipil Jadi Tersangka Penembakan 3 Polisi di Lampung
3 jam yang lalu
Keluarga Kenang AKP...
Keluarga Kenang AKP Lusiyanto sebagai Sosok yang Baik dan Pekerja Keras
3 jam yang lalu
Kewenangan Jaksa dalam...
Kewenangan Jaksa dalam UU Kejaksaan Dinilai Berlebihan
3 jam yang lalu
Kenangan Keluarga AKP...
Kenangan Keluarga AKP Anumerta Lusiyanto: Satu-satunya Polisi di Keluarga
3 jam yang lalu
Kakek Prabowo, RM Margono...
Kakek Prabowo, RM Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Infografis
Rusia Tolak Gencatan...
Rusia Tolak Gencatan Senjata sebagai Solusi Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved