Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di 6 Kecamatan di Bekasi Rusak

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:45 WIB
loading...
Diterjang Puting Beliung,...
Angin puting beliung merusak puluhan rumah di Kabupaten Bekasi. Foto/SindoNews
A A A
JAKARTA - Angin puting beliung memorak-porandakan puluhan rumah di enam kecamatan wilayah Kabupaten Bekasi. Hujan deras disertai angin puting beliung ini terjadi pada Senin, 17 Maret 2025 malam.

Berdasarkan data yang dihimpun BPBD Kabupaten Bekasi ada enam kecamatan yang terdampak angin puting beliung. Di Kecamatan Serang Baru, angin kencang merusak rumah di beberapa titik, di antaranya rumah milik Cahyanto di Perum Mega Regency Blok C9 No.1 RT 10/10 Desa Sukasari, rumah milik Rebecca di Blok B9 Desa Sukaragam, serta rumah milik Onan di Kampung Jereged RT 05/08 Desa Nagasari.

Di Kecamatan Setu, Desa Cibening sebanyak 20 rumah warga di RT02/01 dilaporkan rusak akibat terjangan angin. Sementara di Desa Sukasejati, Kecamatan Cikarang Selatan, enam rumah terdampak akibat pohon tumbang yang menimpa atap rumah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.



Kecamatan Tambun Selatan ada enam rumah di Jalan Yapink, Kampung Tambun RT01/02, Desa Tambun, mengalami kerusakan ringan hingga berat. PLN terpaksa memadamkan aliran listrik sementara demi keamanan warga.

Kerusakan paling parah terjadi di Kecamatan Cikarang Barat. Di Kampung Telajung RT02/05, Desa Telajung, sebanyak 30 rumah warga rusak. Atap bangunan SD Negeri Telajung 04 beterbangan, peralatan belajar ikut rusak. Dua mobil tertimpa tiang listrik, menara BTS roboh, dan enam pohon tumbang di sekitar lokasi.



Sementara itu, di Kecamatan Kedungwaringin, tepatnya di Kampung Rawakuda RT009/005, Desa Karangharum, dua rumah warga roboh diterjang angin. Satu orang dilaporkan mengalami luka ringan dan sudah mendapatkan perawatan medis.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bekasi, Dodi Supriadi mengatakan, pihaknya bersama TNI, Polri, pemerintah desa, dan relawan telah sigap turun ke lokasi.

“Kami sudah melakukan asesmen cepat, evakuasi, dan mendistribusikan bantuan logistik. Kami juga terus berkoordinasi dengan kecamatan, desa, dan relawan untuk percepatan penanganan,” kata Dodi, Selasa (18/3/2025).

BPBD juga telah memasang light tower untuk penerangan di area terdampak, menyiapkan tenda darurat, serta menyalurkan bantuan logistik berupa makanan, air bersih, dan perlengkapan darurat untuk warga yang membutuhkan.

“Kami pastikan warga terdampak mendapatkan perlindungan dan kebutuhan dasar yang memadai. Kami juga mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem dalam beberapa hari ke depan,” ucapnya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Indramayu
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
Air Bersih SPAM Jatiluhur...
Air Bersih SPAM Jatiluhur Mulai Disalurkan Tirta Bhagasasi
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
BMKG: Operasi Modifikasi...
BMKG: Operasi Modifikasi Cuaca Kurangi Curah Hujan di Jabodetabek hingga 60%
3 Kecamatan di Karawang...
3 Kecamatan di Karawang Banjir hingga 2 Meter, 10.180 Jiwa Terdampak
Percepat Penanganan...
Percepat Penanganan Banjir, Wakil Wali Kota Tangsel Tambah Delapan Pompa Air
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Rekomendasi
AS bisa Akui Krimea...
AS bisa Akui Krimea sebagai Wilayah Rusia
ITS Terima 1.547 Mahasiswa...
ITS Terima 1.547 Mahasiswa di SNBP 2025, Kamu Termasuk?
Adu Statistik Eliano...
Adu Statistik Eliano Reijnders vs Ole Romeny di Posisi Winger Timnas Indonesia
Berita Terkini
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan...
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan Zona Hijau Pelayanan Publik
9 menit yang lalu
Profil Kajati Sultra...
Profil Kajati Sultra Raimel Jesaja yang Pernah Sikat Mantan Bupati Konut dan Bongkar Korupsi di Sumsel
18 menit yang lalu
Partai Perindo Manggarai...
Partai Perindo Manggarai Barat Tempati Kantor Baru, Kian Solid dan Terus Hadir di Tengah Masyarakat
22 menit yang lalu
Saling Ejek, Motif Pengeroyokan...
Saling Ejek, Motif Pengeroyokan Jukir Minimarket hingga Tewas di Cimaung Bandung
36 menit yang lalu
2 Anggota DPRD Medan...
2 Anggota DPRD Medan Baku Hantam di Toilet Gedung Dewan
1 jam yang lalu
Bantu Warga Riau, Pelindo...
Bantu Warga Riau, Pelindo Gelar Berbagi Ramadan
1 jam yang lalu
Infografis
Muhammadiyah Masuk 10...
Muhammadiyah Masuk 10 Organisasi Keagamaan Terkaya di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved