Polisi Bakar Lokasi Transaksi Narkoba di Pinrang

Minggu, 09 Oktober 2022 - 21:25 WIB
loading...
Polisi Bakar Lokasi...
Polisi membakar lokasi yang sering dijadikan tempat transaksi narkoba di Kabupaten Pinrang. Foto: iNewsTV/Erwin Eka
A A A
PINRANG - Diduga sering menjadi tempat transaksi narkoba , salah satu kampung di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan digrebek tim Satnarkoba Polres Pinrang .

Selain mengamankan 16 orang diduga pembeli, polisi juga membakar lokasi yang dijadikan transaksi narkoba tersebut.



Tim Satnarkoba Polres Pinrang langsung membakar lokasi yang diduga menjadi tempat pengedaran narkoba jenis sabu sabu di Kecamatan Paleteang, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, Minggu (9/10/2022).



Saat penggerebekan dilakukan, dua target operasi polisi berhasil melarikan ke areal perkebunan.

Selain dua target tersebut, polisi juga mengincar para pembeli sabu sabu di lokasi tersebut.



“Setelah dilakukan pengecekan terhadap orang yang dicurigai, kami mengamankan 16 orang dan langsung menggiringnya ke Satnarkoba Polres Pinrang,” kata AKP Syaharuddin, Kasat Reserse Narkoba Polres Pinrang.

Penggerebekan tersebut berlangsung terbuka hingga menjadi pusat perhatian masyarakat sekitar. “Ke-16 pelaku kini diamankan di Polres Pinrang dan akan menjalani pemeriksaan serta tes urine,” tandasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2176 seconds (0.1#10.24)