Warung Sedekah Berkah, Bobby Nasution: Walau Sekadar Makan Siang tapi Sangat Berarti

Sabtu, 04 Juli 2020 - 05:43 WIB
loading...
Warung Sedekah Berkah, Bobby Nasution: Walau Sekadar Makan Siang tapi Sangat Berarti
Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) membuka Warung Sedekah Berkah menjadi salah satu cara membantu rakyat kecil di Belawan, Medan, Sumatera Utara. (Foto/SINDOnews/Sartana Nasution)
A A A
MEDAN - Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) membuka Warung Sedekah Berkah menjadi salah satu cara membantu rakyat kecil di Belawan, Medan, Sumatera Utara.

Warung Sedekah Berkah ini merupakan aksi sosial KSJ untuk meringankan keperluan masyarakat kecil di Kecamatan Medan Belawan. Warung Sedekah ini sudah punya tiga cabang termasuk yang di Belawan tepat berada di depan Pelabuhan Belawan.

Komunitas ini ternyata memancing perhatian Bobby Nasution hingga dia berkenan datang keWarung Sedekah Berkah Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) itu di Belawan. (BACA JUGA: AKP Paulus, Bertugas di Luar Negeri Menambah Cinta NKRI)

Alunan Sholawat Nabi pun bergema saat menyambut kedatangannya dan sekaligus mengangkat Bobby menjadi pembina KSJ itu.

Ketua Umum KSJ Saharuddin mengatakan, konsep Warung Sedekah adalah makan secukupnya atau bahkan sepuasnya tapi bayar hanya seikhlasnya. Bahkan kalau benar-benar tidak punya uang untuk membayar maka tidak jadi masalah.

"Warung Sedekah di Belawan ini yang kedua. Hari ini juga akan dibuka cabang ketiga di Medan Marelan," kata Saharuddin, Jumat (3/7/2020).

Dia mengatakan, kehadiran Warung Sedekah ini bisa digunakan bagi abang-abang becak dan lapisan masyarakat kecil yang butuh makan tapi kurang mampu. Warung Sedekah ini tak lepas dari kolaborasi sejumlah pihak.

Awalnya dukungan penuh datang dari AKBP Ikhwan Lubis mantan Kapolres Belawan yang kini menjabat Kapolres Batubara. AKBP Ikhwan Lubis merupakan Pembina KSJ pusat.

Selain itu, Camat Medan Belawan, Ahmad SP juga mensupport KSJ. Maka itu kolaborasi ini menjadi apik dan mendapat apresiasi dari Bobby Afif Nasution yang menggagas gerakan #KolaborasiMedanBerkah untuk membangun Kota Medan.

Saharuddin kembali menjelaskan, kehadiran Bobby Afif Nasution pada kegiatan itu sebagai berkah untuk semua pihak. Terkhusus bagi masyarakat Medan Utara.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5188 seconds (0.1#10.140)